Salin Artikel

Anies soal Penegakan Hukum: Kawan Tak Tersentuh, Lawan Tersentuh

"Negeri ini punya kesempatan untuk maju. (Tetapi) selama rule of law penegakan hukum, kepastian hukum tidak jadi prioritas maka yang terjadi tata kelola pemerintahan tidak berjalan dengan baik," ujar Anies dalam program acara UGM X Narasi dengan tema "3 Bacapres Bicara Gagasan", Selasa (19/9/2023).

Lanjut Anies, saat ini praktik korupsi di mana-mana. Dia mencontohkan dalam melakukan tindakan hukum tidak setara.

"Yang kuat tak tersentuh mereka lemah tersentuh. Kawan tak tersentuh lawan tersentuh," kata dia.

Lanjut dia, pemberantasan korupsi harus menjadi prioritas penting dalam penegakkan hukum adil.

"Keadilan penting karena kita melakukan pembangunan lebih dari 7 dekade yang menerima masyarakat baru sebagian," kata dia.

Sambung Anies, memasukkan unsur keadilan adalah mutlak dilakukan. Dia mencontohkan saat dia menjadi Gubernur DKI Jakarta, dia mengeklaim memasukkan unsur keadilan dalam membuat kebijakan.

"Memasukan unsur keadilan ke seluruh pengambilan kebijakan. Termasul soal pertamanan, sekolah, kesehatan faktor keadilan dimasukan. Saat dimasukkan yang menerima manfaat jadi lebih luas," kata dia.

https://yogyakarta.kompas.com/read/2023/09/19/164853178/anies-soal-penegakan-hukum-kawan-tak-tersentuh-lawan-tersentuh

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke