Salin Artikel

Tim Ekskavasi Situs Keputren Temukan Wadah Air Zaman Majapahit

Ekskavasi Situs Keputren ini dilakukan di lahan pribadi milik warga sejak 10 Agustus 2023 hingga 7 September 2023. Sementara artefak fragmen yang ditemukan didata dan diserahkan kepada Disbud DIY untuk dilakukan kegiatan pelestarian.

Fragmen gerabah abad 13 ini ditemukan di area yang diduga merupakan saluran air kuno abad 17 atau era Kerajaan Mataram Islam. Meski telah hancur, karakter motif hias yang bercirikan era Majapahit kuno masih tampak jelas dan menonjol ukirannya.

Wadah air terbuka kuno ini diperkirakan memiliki diameter sekitar 50 cm yang biasa digunakan kalangan bangsawan kala itu.

Peneliti Pusat Riset Arkeologi, Prasejarah dan Sejarah Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN), Hery Priswanto mengatakan, ekskavasi yang dilakukan di Situs Keputren ini merupakan rangkaian akhir dari penelitian yang dilakukan Disbud DIY pada 2023.

“Penelitian sebelumnya telah dilaksanakan Situs Kedaton dan Situs Kerto. Tim Ekskavasi Keputren menemukan beberapa data arkeologi yang signifikan. Salah satunya arsitektur monumental berupa struktur bata dengan beberapa strukturnya menggunakan batu andesit yang berasal dari batuan candi berornamen. Temuan serupa pernah dijumpai di Situs Kerto,” ujarnya dalam keterangan tertulis, Rabu (6/9/2023).

Dia menambahkan tim Ekskavasi Situs Keputren mendapatkan temuan dua struktur. Pertama struktur fondasi dari sebuah tembok berbahan bata yang membujur dari timur ke barat dengan lebar kurang lebih 70 cm. Kedua, struktur yang diduga sebagai saluran air dengan orientasi utara-selatan.

“Yang menarik selama saya melakukan penelitian di Pleret sejak 2007 lalu, temuan ini baru sekali berupa wadah air terbuka dengan ornamen yang mirip dengan ornamen yang saya jumpai di Trowulan Mojokerto sehingga ada kemiripan dengan era Kerajaan Majapahit,” kata dia.

Menurutnya, artefak ini bukan dimiliki oleh orang sembarangan. Keputren sendiri merupakan sebuah pemukiman Pleret yang digunakan para putri raja dan selirnya.

“Dengan temuan artefak berupa wadah-wadah air, kemudian struktur ini bisa menjawab bahwa Keputren ini punya peran dan nilai penting serta bagian dari Keraton Pleret yang pernah ada pada abad 17,” katanya.

Hery mengaku pernah menemukan artefak fragmen dengan model ukiran yang simpel dan diberi hiasan serupa saat melakukan penelitian di area Jawa Timur. Ukiran pada artefak fragmen yang ditemukan di Situs Keputren Pleret ini sama dengan ukiran dengan era Majapahit Kuno.

“Dengan demikian keberadaan benda ini sudah ada dan dimanfaatkan oleh orang yang tidak sembarangan di Situs Keputren tersebut. Mengingat artefak wadah air yang dimiliki masyarakat pada umumnya biasanya polos alias tidak mempunyai ukiran,” jelas Hery.

Temuan artefak fragmen kuno akan disimpan di Museum Pleret. Sementara lokasi ekskavasi merupakan lahan milik warga bernama Parjinem yang belum dibebaskan Disbud DIY. Tim Ekskavasi Situs Keputren hanya diberikan kesempatan untuk melakukan penelitian dan setelah selesai ditimbun kembali.

Alasan penutupan demi keamanan dan pelestarian situs tersebut karena tidak bisa dibiarkan terbuka. Lain halnya apabila lahan tersebut sudah dibeli oleh Disbud DIY maka situs tersebut bisa diberikan peneduh dan pagar batas pengaman sebagai perlindungan. Tim peneliti juga telah membuat penanda apabila situs ini akan dibuka kembali nantinya.

“Harapan kami jika lahan situs ini sudah dibebaskan akan menambah satu klaster lagi yang ada di KCB Kerto-Pleret seperti klaster Masjid Kauman, Klaster Kerto, Klaster Kedaton dan kemungkinan bisa menambah Klaster Keputren. Di Pleret ini juga dijumpai cepuri beteng dalam dan ternyata keberadaan situs Keputren ini berada di sisi utara dari cepuri,” imbuh Hery.

Kerabat pemilik lahan Situs Keputren sekaligus Koordinator Pengelola KCB Kerto-Pleret, Supriyanto menyampaikan, lokasi situs merupakan lahan pribadi milik bibinya yang kini bermukim di Malang.  Sehingga yang mengurus tanahnya diserahkan kepada ayahnya.

Sebelum dimiliki sang bibi, lahan tersebut konon dulunyaa merupakan hutan bambu dan pemakaman sinden. Warga pun banyak yang mengambil bata dan batu andesit di lokasi ini. Lambat laun hingga saat ini, lahan kosong ini digunakan sebagai kandang ternak warga setempat.

“Awal digali memang ada batu bata di atas batu andesit yang membujur sehingga kita presentasikan di Disbud DIY dan akhirnya dibuka. Ini pertama kali ekskavasi yang status tanahnya belum dibebaskan. Hal ini berkaitan dengan tugas saya di KCB Kerta-Pleret," ungkapnya. 

Dia berharap lahan ini bisa dibebaskan oleh Pemerintah DIY.

"Harapannya lahan ini bisa dibebaskan agar menjadi pengayaan dan kelengkapan cerita sejarah KCB Kerto-Pleret. Saya siap membantu mediasi dan mudah-mudahan ada tindak-lanjut dari Disbud DIY nantinya,” imbuh Supri.

https://yogyakarta.kompas.com/read/2023/09/06/182857378/tim-ekskavasi-situs-keputren-temukan-wadah-air-zaman-majapahit

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke