Salin Artikel

Belasan Wisatawan Tersengat Ubur-ubur di Pantai Selatan Gunungkidul

YOGYAKARTA,KOMPAS.com-Belasan pengunjung pantai selatan Gunungkidul, DI Yogyakarta, tersengat ubur-ubur. Pengunjung diminta untuk berhati-hati saat berwisata di kawasan selatan. 

Sekretaris Satlinmas Rescue Istimewa Wilayah Operasi II Pantai Baron Surisdiyanto menyampaikan, ubur-ubur atau impes muncul sejak pagi di beberapa pantai di Gunungkidul.

Adapun kemunculan impes terdeteksi di Pantai Kukup, Sepanjang, Drini, dan Somandeng. 

"Sejak pagi kami melaksanakan patroli dan membersihkan ubur-ubur, dan menguburkannya, agar wisatawan nyaman saat berkunjung," kata Suris saat dihubungi melalui telepon Minggu (3/9/2023). 

Namun demikian, ubur-ubur tetap saja muncul, dan menyengat wisatawan. Total ada 13 orang wisatawan yang tersengat di Pantai Krakal dan Somandeng.

"Untuk pantai lain laporan belum masuk. Untuk pengunjung tersengat sebagian anak-anak. Tidak ada yang sampai dirujuk ke rumah sakit atau fasilitas kesehatan, masih bisa ditangani pos kami," kata dia.

Suris mengatakan, saat tersengat ubur-ubur beracun biasanya merasakan gatal dan panas serta memerah pada bagian tubuh. Namun jika tidak kuat bisa menyebabkan sesak napas. 

Binatang laut yang tergolong ke dalam kelas Scyphozoa, biasanya muncul pada awal bulan Juli hingga bulan September saat suhu udara di laut dingin dan ubur-ubur beracun muncul dan tersapu gelombang ke pantai. 

Dia berharap jika menemukan hewan bertentakel berwarna biru untuk tidak disentuh. Bentuk ubur-ubur ini bisa menarik perhatian, khususnya anak-anak karena memiliki bentuk dan warna yang unik.

"Pertama jangan panik, kalau kena (tersengat) langsung dibersihkan dengan air biasa, atau air laut. Yang pasti tentakelnya jangan sampai menempel," kata Suris. 

"Jika tersengat carilah posko sar terdekat untuk mendapatkan pertolongan pertama," kata Marjono.

Marjono mengatakan, saat liburan akhir pekan seperti saat ini kawasan pantai dipenuhi wisatawan. Pihaknya menyiapkan 64 personel untuk mengamankan. 

https://yogyakarta.kompas.com/read/2023/09/03/155802378/belasan-wisatawan-tersengat-ubur-ubur-di-pantai-selatan-gunungkidul

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke