Salin Artikel

Bisikan Ganjar ke Gibran Saat Kirab Malam 1 Suro Pura Mangkunegaran Solo

KOMPAS.com - Ritual kirab malam 1 Suro Pura Mangkunegaran Solo, Jawa Tengah, digelar pada Selasa (18/7/2023) pukul 19.00 WIB.

Kirab diberangkatkan langsung oleh Mangkunegara X dan dipimpin GPH Paundrakarna Jiwa Suryanegara.

Ritual dimulai dengan membawa Pusaka Dalem mengelilingi tembok Pura Mangkunegaran. Kemudian disusul rombongan lain dari Pintu Gerbang utama Pura Mangkunegaran menuju ke Jalan Kartini, Jalan RM Said, Jalan Teuku Umar, lalu kembali ke Pura Mangkunegaran.

Sejumlah tokoh turut serta sebagai peserta Laku Bisu dalam acara tersebut, seperti Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka, dan Anggota DPR RI Dapil Jawa Tengah V, Aria Bima.

"Acara ritual tahunan yang menurut saya bagus. Kebudayaannya masih berjalan dan menarik, yang mau ikut kirab jalan terus, yang tidak ikut kirab boleh berhenti di sini sambil berdoa," kata Ganjar, sebagaimana diberitakan regional.kompas.com, Rabu (19/7/2023).

"Jadi menurut saya perkawinan antara budaya dan kepercayaan serta antusiasme masyarakat luar biasa," lanjutnya.

Tingkatkan pariwisata Solo

Menurut Ganjar, ritual kirab malam 1 Suro serta atraksi malam lainnya bisa meningkatkan sektor pariwisata dan okupansi hotel di Kota Solo, apalagi Keraton Kasunanan Solo juga akan menggelar acara pada hari ini, Rabu (19/7/2023).

"Orang pasti ingin datang. Antusiasme masyarakat luar biasa, ini cukup unik bahkan ada suasana sakral," ujar Ganjar.

"Banyak sekali, ini baru yang di sini, belum yang di satunya (Keraton Kasunanan Solo) besok insyaallah," imbuhnya.

Dia pun berharap, Tahun Baru Islam bisa menjadi momentum untuk menjadi pribadi yang lebih baik.

"Mudah-mudahan memasuki tahun baru bisa membuat lebih semangat dan merefleksikan diri. Sebelumnya yang kurang kita perbaiki, yang kurang bagus kita genjot," ucap Ganjar.

Ganjar Pranowo tidak mengikuti ritual kirab malam 1 Suro di Pura Mangkunegaran Solo hingga selesai diduga karena hendak meninjau lokasi kecelakaan KA Brantas dengan truk di Semarang, Jawa Tengah.

Ganjar tampak keluar dari rombongan peserta kirab setelah tiba di Kawasan Pintu Barat, Pura Mangkunegaran.

Bisikan Ganjar ke Gibran

Sementara itu, Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka, sempat terlambat mengikuti Laku Bisu dalam ritual kirab malam 1 Suro Pura Mangkunegaran.

Saat tiba di lokasi, Gibran terlihat langsung berlari mengikuti peserta kirab saat rombongan ada di Depan Pintu Gerbang Utama.

Dilansir dari TribunSolo.com, Gibran mengaku sempat dibisiki oleh Ganjar saat keduanya mengikuti acara tersebut.

Dia mengungkapkan, Ganjar membisikinya perihal acara yang bakal diikuti oleh keduanya pada Sabtu (22/7/2023).

"Dibisiki sesuatu, 'ketemu besok sabtu'," ungkap Gibran.

Dia pun enggan membeberkan lebih detail soal acara yang dimaksud, putra sulung Presiden Jokowi itu hanya mengatakan bahwa dia akan lari pagi bersama Ganjar di luar Provinsi Jawa Tengah.

"Ya pokoknya seperti itu, tunggu saja besok Sabtu pagi. Tidak, tidak bareng, pesawatnya beda," jelasnya.

Gibran menambahkan, semua keperluan untuk acara itu pun telah disiapkan oleh tim Ganjar Pranowo.

"Sudah beres, yang urus timnya beliau, saya cuma ikut, tidak mendampingi," tandasnya.

Acara kampanye?

Sebelumnya diberitakan, Gibran akan mulai mengampanyekan Ganjar Pranowo sebagai bakal calon presiden (Bacapres) PDI-P di luar Jawa Tengah, pada Sabtu (22/7/2023).

Hal itu dilakukan usai Gibran ditunjuk Sekretaris Jenderal (Sekjen) PDIP, Hasto Kristiyanto, untuk menjadi juru kampanye Ganjar Pranowo.

"Besok Sabtu sudah mulai muter (keliling), yang penting tidak ganggu jam kerja," tutur Gibran.

"Kalau yang besok, Sabtu, sudah di luar wilayah provinsi (Jateng)," pungkasnya.

Sumber: Kompas com (Penulis: Kontributor Kota Solo, Fristin Intan Sulistyowati | Editor: Dita Angga Rusiana, Muhamad Syahrial), Tribun Solo

https://yogyakarta.kompas.com/read/2023/07/19/091640178/bisikan-ganjar-ke-gibran-saat-kirab-malam-1-suro-pura-mangkunegaran-solo

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke