Salin Artikel

Tinggalkan Pakaian dan Motor di Tebing, Kakak Adik Hilang di Pantai Selatan Gunungkidul

"Hingga Jumat dini hari belum ditemukan. Kami bersama warga dan TNI/Polri masih melakukan pencarian," kata Sekretaris Satlinmas Rescue Istimewa Wilayah Operasi II Pantai Baron Surisdiyanto saat dihubungi kompas.com malalui telepon Jumat (28/4/2023) dini hari.

Dikatakannya, penemuan barang-barang milik dua orang kakak adik yakni Aris Setiatmoko (20) dan Toni Hidayat (29), warga Padukuhan Gandu, Kalurahan Mertelu, Gedangsari, Gunungkidul, bermula saat dua orang pemancing akan pulang. 

Dua orang pemancing ini menemukan sepeda motor B 4947 BBV, Kamis (27/4/2023) petang. Mereka berinisiatif mencari keberadaan pemiliknya.

"Saat mencari pemilik itulah, pemancing menemukan tas, baju, dan barang lainnya di tebing Pengarang, sekitar pantai Parang Racuk," kata Suris.

Bersama pihak kepolisian langsung mendatangi lokasi. Ditemukan sweater warna putih dan hitam, celana panjang, tiga telepon genggam, KTP, tas, serta barang lainnya. 

"Keduanya belum ditemukan, semoga tidak terjadi kecelakaan laut," kata Suris.

https://yogyakarta.kompas.com/read/2023/04/28/045700978/tinggalkan-pakaian-dan-motor-di-tebing-kakak-adik-hilang-di-pantai

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke