Salin Artikel

Achmad Hermanto Dardak Meninggal dalam Kecelakaan, Beberapa Jam Sebelumnya Sempat Jadi Pembicara Seminar di Semarang

KOMPAS.com - Achmad Hermanto Dardak, ayah Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Elestianto Dardak, meninggal dunia dalam kecelakaan.

Mobil Toyota Innova yang ditumpangi Hermanto menabrak truk pada Sabtu (20/8/2022) sekitar pukul 03.25 WIB.

Kecelakaan ini terjadi di Tol Pemalang-Batang Km 341+400, Jawa Tengah (Jateng), arah Jakarta.

Beberapa jam sebelum kecelakaan, Hermanto sempat menjadi pembicara di seminar yang digelar Universitas Semarang (USM).

Seminar diadakan di Auditorium Ir Widjatmoko USM Kota Semarang, Jateng, Jumat (19/8/2022) pagi.

"Bahkan sebelum wafat beliau menjadi narasumber Seminar Nasional 'Pemindahan Ibu Kota Negara dalam Mendukung Pembangunan Berkelanjutan' yang digelar oleh USM," ujar Rektor USM Supari Priambodo, Sabtu, dikutip dari Tribun Jateng.

Malam harinya, Hermanto hadir dan memberikan testimoni pada acara peluncuran buku Soeharsojo Teladan Politisi Santun bersama sejumlah tokoh nasional.

"Seluruh civitas akademika USM merasa sangat kehilangan atas wafatnya beliau," ucapnya.

Kepala Bidang Hubungan Masyarakat (Kabid Humas) Kepolisian Daerah (Polda) Jateng Kombes Pol M Iqbal Alqudusy mengatakan, korban awalnya memasuki ruas Tol Kalikangkung.

Mobil yang dikemudikan oleh Angga Saputra ini kemudian melaju di lajur 2 diduga dengan kecepatan 100 kilometer/jam.

Dalam perjalanan, mobil yang ditumpangi Hermanto Dardak menabrak bagian belakang truk Hino berpelat nomor K 1909 BH yang berada di depannya.

Iqbal menuturkan, kecelakaan maut tersebut diduga disebabkan sopir mobil Innova mengantuk.

"Posisi terakhir mobil Innova berada di antara lajur 2 dan lajur 1 menghadap ke selatan," ungkapnya.

Sedangkan, posisi terakhir Truk Hino berdiri normal di bahu luar.

Ia menjelaskan, saat kecelakaan terjadi, cuaca cerah, arus lalu lintas lancar, serta kondisi jalan baik dan tidak terdapat lubang.

Sementara itu, menurut penuturan sopir truk, Yoyok, saat insiden terjadi, kendaraannya tiba-tiba diseruduk dari belakang.

"Tiba-tiba diseruduk dari belakang gitu aja. Kalau dilihat dari kerusakan mobil yang nyeruduk itu ya kecepatan tinggi," tuturnya.

Waktu itu, truk yang ia kemudiakan berjalan menuju arah Jakarta. Dia mengemudi di lajur kiri.

Akibat kejadian ini, Angga Saputra masih dirawat di instalasi gawat darurat. Sedangkan, jenazah Achmad Hermanto Dardak sudah tiba di rumah duka di Jakarta Timur.

Sumber: Kompas.com (Penulis: Kontributor Pemalang, Baktiawan Candheki; Kontributor Semarang, Muchamad Dafi Yusuf | Editor: Gloria Setyvani Putri)

Sebagian artikel ini telah tayang di TribunJateng.com dengan judul Sebelum Kecelakaan, Hermanto Dardak Jadi Narasumber Seminar Nasional di USM Semarang

https://yogyakarta.kompas.com/read/2022/08/20/174500878/achmad-hermanto-dardak-meninggal-dalam-kecelakaan-beberapa-jam-sebelumnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke