Salin Artikel

PKL Malioboro Nekat Berjualan hingga 8 Februari, Gerobak Akan Ditertibkan

"Satpol PP kita minta tanggal 1-7 Februarj preventif mengingatkan mereka, masuk tanggal 8 kalau belum pindah masih di Malioboro akan dilakukan penertiban," Kata Sekretaris Daerah DIY Kadarmanta Baskara Aji, Senin (2/2/2022).

Aji menegaskan, jika ada pedagang yang masih nekat menempati jalur pedestrian Malioboro untuk berdagang maka Pol PP akan mengangkut gerobak para PKL Malioboro.

"Tanggal 8, ya diangkat. Kita bantu angkat ke tempat relokasi kita cek gerobaknya ini masuk ke Teras Malioboro (TM) satu atau dua," ujar dia.

Aji menambahlan bagi para PKL yang sudah direlokasi ke TM satu maupun dua dilarang untuk menyewakan lapak kembali ke pihak ketiga. Karena, PKL Malioboro sudah menandatangani kontrak dengan Dinas Koperasi dan UMKM.

"Mulai kemarin dimulai penandatangan kontrak kerjasama penggunaan antara pemilik dinas koprasi dengan pedagang. Kalau ada pergantian pemilik ya harus kontrak lagi, ada perjanjian tidak boleh memihak ketigakan lagi," katanya.

Nantinya kawasan jalur pedestrian hanya untuk pejalan kaki, jika terdapat usaha atau bisnis di jalur pedestrian ke depan akan dilakukan penertiban termasuk dengan skuter-skuter yang beroperasi.

"Seluruh aktivitas bisnis tempat pejalan kaki dilakuan penertiban kecuali usaha yang sudah berizin. Skuter itu kan berbahaya kalau digunakan menggunakan jalur kendaraan bermotor," kata dia.

Sebelumnya, pedagang kaki lima (PKL) Jalan Malioboro Yogyakarta mulai melihat langsung tempat relokasinya, Teras Malioboro Satu.

Mereka mulai memeriksa kondisi tempat akan berjualan nantinya.

Pantauan Kompas.com, beberapa PKL Malioboro berkeliling Teras Malioboro Satu melihat secara langsung bentuk lapak-lapak yang disediakan.

Beberapa dari mereka coba membuka lemari penyimpanan dan memeriksa kapasitas yang tersedia.

Gedung berlantai 3 ini diisi lapak lapak berukuran sekitar 1 meter, tiap lapak diberi nomor. PKL Malioboro menempati lokasi lapak dengan cara undian.

Salah satu PKL Malioboro, Dapri Well, merasa terkesan dengan lokasi Teras Malioboro Satu.

Dia mendapatkan undian lapak di lantai 2 Teras Malioboro Satu. Dapri tidak mempermasalahkan kalau mendapatkan lapak di lokasi lantai dua.

Hanya saja, dia mengharapkan konsistensi Pemerintah Daerah Istimewa Yogyakara (DIY) untuk membuat aturan setelah PKL Malioboro direlokasi ke Teras Malioboro Satu.

"Bagus tempatnya nyaman dari pada di depan. Kalau nanti toko membuka lapak seperti PKL ya berbahaya," katanya ditemui Kompas.com di Teras Malioboro Satu, Sabtu (29/1/2022).

"Harus bersih semua, kalau toko bikin kayak kita yang lama ya percuma," imbuh dia.

https://yogyakarta.kompas.com/read/2022/02/03/141614878/pkl-malioboro-nekat-berjualan-hingga-8-februari-gerobak-akan-ditertibkan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke