Salin Artikel

Jumlah Kasus dari Klaster di Kulon Progo Bertambah, 14 Orang Positif Covid-19

Klaster ini berawal dari seorang tamu dari luar kota.

Sebanyak 12 kasu tersebar di wilayah Kalibawang dan dua kasus lain muncul di Kapanewon Samigaluh.

“Sebanyak 26 kontak erat terakhir negatif. Semoga selesai di Kalibawang. Itu tracing terakhir,” kata Juru Bicara Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Kulon Progo, TH Baning Rahayujati di kantornya, Rabu (12/1/2022).

Jumlah penderita Covid-19 di Kulon Progo mendadak menanjak sejak awal 2022, setelah seorang warga Banjarharjo, Kalibawang, dinyatakan positif pada 4 Januari 2022.

Penyelidikan epidemiologi berlangsung bertahap untuk mendapat puluhan kontak erat. Alhasil, belasan orang terkonfirmasi positif.

“Total positif 14 kasus,” kata Baning.

Hasil tracing memuat dugaan kemunculan kasus terkait kehadiran tamu luar kota di masa Natal dan Tahun Baru. Mereka berkumpul dalam keluarga besar.

Satgas Covid-19 desa sigap begitu muncul satu kasus pertama. Termasuk juga mengisolasi warga di rumah masing-masing.

Dukuh (kepala dusun) Gerpule, FX Samiran mengungkapkan, bahwa terbanyak kasus ada di pedukuhannya. Mereka tersebar di beberapa rumah dalam dua RT.

Warga turut tergerak ikut membantu upaya penanganan Covid-19.


Termasuk di antaranya bersedia mengumpulkan uang melalui masing-masing ketua RT untuk mengadakan bantuan makanan dan ransum bagi warga yang isolasi mandiri.

“Dikumpulkan lewat ketua RT, kemudian dikelola oleh RT yang ada warga isolasi untuk bantuan bahan makanan. Pihak Kalurahan juga memberi bantuan,” kata Samiran pada kesempatan sebelumnya.

Klaster Covid-19 dari Kalibawang ini menambah kasus catatan kasus aktif yang ada di Kulon Progo. Sebanyak 20 kasus masih ada sampai hari ini.

Satu kasus di antaranya di rawat di rumah sakit, sementara yang lain isolasi mandiri.

Semua kasus itu tersebar di delapan RT dari 4.478 RT yang ada di Kulon Progo. Tujuh di antaranya masuk zona kuning dan satu RT orange.

https://yogyakarta.kompas.com/read/2022/01/12/202120278/jumlah-kasus-dari-klaster-di-kulon-progo-bertambah-14-orang-positif-covid

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke