Salin Artikel

Pasien Terakhir Sembuh, Gunungkidul Nihil Kasus Aktif Covid-19

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Gunungkidul Dewi Irawaty mengatakan, pasien Covid-19 terakhir sudah dinyatakan sembuh pada hari ini, Senin (10/1/2022).

"Hari ini nol kasus aktif, kita sudah tidak merawat kasus aktif," kata Dewi saat dihubungi wartawan melalui sambungan telepon, Senin.

Kasus pertama Covid-19 di Gunungkidul ditemukan pada Maret 2020, dan terus bertambah setiap harinya.

Dewi juga menyatakan, tak adanya penambahan kasus aktif Covid-19 selama hampir dua pekan terakhir.

Tambahan kasus aktif terakhir terjadi pada 29 Desember 2021.

Selama pandemi ini, total kasus positif di Gunungkidul sampai dengan hari ini ada 17.998 kasus.

Dengan rincian 16.965 kasus sembuh, dan 1.033 orang meninggal dunia.

Kasus terbanyak terjadi di Kapanewon Wonosari 2.208 kasus.

Disusul kemudian Kapanewon Playen 2.015 kasus, Kapanewon Karangmojo 1.765 kasus, Kapanewon Ponjong 1.437 kasus, Kapanewon Semanu 1.230 kasus, Kapanewon Nglipar 1.110 kasus, dan Kapanewon Patuk 1.104 kasus. Sedangkan 11 Kapanewon lainnya kasusnya dibawah angka 1.000.

"Baru pertama kali selama pandemi kita bebas merawat kasus aktif," kata Dewi.


Meski sudah terbebas kasus aktif, Dinas Kesehatan Gunungkidul mengingatkan kepada masyarakat untuk tetap menjalankan protokol kesehatan.

Selain itu pihaknya tetap melakukan testing, tracing dan treatment. Termasuk ketersediaan tempat tidur perawatan.

Apalagi, lanjut dia, kawasan wisata di Gunungkidul saat ini sudah buka, dan banyak dikunjungi wisatawan.

"Karena berapa pun kasus di daerah kita, pandemi masih ada. Untuk itu kita tidak mengendorkan prokes dan ketersediaan layanan kesehatan kepada masyarakat," ucap Dewi.

https://yogyakarta.kompas.com/read/2022/01/10/150009778/pasien-terakhir-sembuh-gunungkidul-nihil-kasus-aktif-covid-19

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke