Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Acara "Desak Anies" di Yogyakarta Pindah Lokasi

Kompas.com - 23/01/2024, 12:05 WIB
Muhamad Syahrial

Editor

KOMPAS.com - Calon presiden (Capres) nomor urut 1, Anies Baswedan, menggelar kampanye terbuka bertajuk "Apel Akbar Bersama Rakyat" di Lapangan Jambidan, Kapanewon Banguntapan, Kabupaten Bantul, Yogyakarta, pada Selasa (23/1/2024) sekitar pukul 10.06 WIB.

Kedatangan Anies ke lokasi tersebut disambut ribuan pendukung dan simpatisannya yang berasal dari berbagai daerah.

"Halo," sapa Anies kepada para pendukungnya, dikutip dari TribunJogja.com.

Selain berkampanye, Anies rencananya juga akan menghadiri diskusi bersama para anak muda dalam acara yang bertajuk "Desak Anies".

Baca juga: Irmawan Klarifikasi soal Rekaman Suaranya Ancam TPP di Aceh

Lokasi "Desak Anies" dipindahkan

Awalnya, lokasi acara "Desak Anies" bakal digelar di Museum Diponegoro Sasana Wiratama, Tegalrejo, Yogyakarta, pada Selasa (23/1/2024) pagi. Akan tetapi, lokasi acara tersebut harus dipindahkan lantaran persoalan perizinan.

Ketua Tim Pemenangan Amin DIY Agus Sulistiyono mengatakan, ada pihak yang tiba-tiba tidak mengizinkan berlangsungnya acara tersebut di lokasi awal, padahal pihak penyelenggara sebelumnya telah mengantongi surat izin sejak Senin (22/1/2024).

"Kami sudah setting sound system, panggung, tiba-tiba dari pihak pengelola mengabarkan ke pihak yang sedang men-setting itu, dikabari bahwa ada pihak yang tidak memperbolehkan," ujar Agus.

Dia tak membeberkan lebih lanjut mengenai alasan pembatalan acara tersebut di Museum Diponegoro, namun Agus pun tak menampik bahwa persoalan tersebut berkaitan dengan sosok Anies Baswedan.

Baca juga: 5 Anggota KPU Kabupaten Aru Tersangka Korupsi Dana Hibah Pilkada Segera Disidang

"Kalau saya sebutkan jadi panjang. Betul sekali (terkait sosok Anies)," ucap Agus.

Usai tak mendapat izin, acara "Desak Anies" pun akhirnya dipindahkan ke Rocket Convention Hall di Godean, Sleman, Yogyakarta.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Dugaan Tawuran Pelajar di Umbulharjo Yogyakarta, Satu Orang Tercebur ke Sungai

Dugaan Tawuran Pelajar di Umbulharjo Yogyakarta, Satu Orang Tercebur ke Sungai

Yogyakarta
Mensos Risma Janji Bantu Eks Napiter yang Ingin Buka Usaha, tapi Bentuknya Bukan Uang Tunai

Mensos Risma Janji Bantu Eks Napiter yang Ingin Buka Usaha, tapi Bentuknya Bukan Uang Tunai

Yogyakarta
Istimewa, Ini Makna dan Filosofi 10 Pohon di Keraton Yogyakarta

Istimewa, Ini Makna dan Filosofi 10 Pohon di Keraton Yogyakarta

Yogyakarta
Cara Daftar Program Istura untuk Berkunjung ke Istana Kepresidenan Yogyakarta

Cara Daftar Program Istura untuk Berkunjung ke Istana Kepresidenan Yogyakarta

Yogyakarta
7 Siswa yang Diduga Tawuran di Umbulharjo Yogyakarta Ditangkap, Obat dan Gir Disita

7 Siswa yang Diduga Tawuran di Umbulharjo Yogyakarta Ditangkap, Obat dan Gir Disita

Yogyakarta
Buang Muatan Sampah di Pinggir Jalan Bantul, Sopir Diminta Angkut Lagi Buangannya

Buang Muatan Sampah di Pinggir Jalan Bantul, Sopir Diminta Angkut Lagi Buangannya

Yogyakarta
Terperosok Lubang, Maling Ayam di Yogyakarta Ditangkap Warga

Terperosok Lubang, Maling Ayam di Yogyakarta Ditangkap Warga

Yogyakarta
Rumah Warga Terdampak Pelebaran JJLS Mulai Dibongkar untuk Jalur Pipa Air Bersih Menuju Bandara YIA

Rumah Warga Terdampak Pelebaran JJLS Mulai Dibongkar untuk Jalur Pipa Air Bersih Menuju Bandara YIA

Yogyakarta
Kampung Nagan Terdampak Revitalisasi Benteng Keraton Yogyakarta, Rumah Dibongkar

Kampung Nagan Terdampak Revitalisasi Benteng Keraton Yogyakarta, Rumah Dibongkar

Yogyakarta
Viral, Video Diduga Tawuran di Jalan Pramuka Yogyakarta, Ini Kata Polisi

Viral, Video Diduga Tawuran di Jalan Pramuka Yogyakarta, Ini Kata Polisi

Yogyakarta
Dinding Gudang di Kulon Progo Jebol, 21 Tabung Elpiji 3 Kg Hilang Dicuri

Dinding Gudang di Kulon Progo Jebol, 21 Tabung Elpiji 3 Kg Hilang Dicuri

Yogyakarta
Belasan Wisatawan Tersengat Ubur-ubur Warna Pink di Pantai Gunungkidul

Belasan Wisatawan Tersengat Ubur-ubur Warna Pink di Pantai Gunungkidul

Yogyakarta
Wacana Pembongkaran Separator di Ring Road Yogyakarta, Dishub: Tunggu Kajian

Wacana Pembongkaran Separator di Ring Road Yogyakarta, Dishub: Tunggu Kajian

Yogyakarta
Sampah Kembali Menumpuk di Depo dan Jalanan Yogyakarta, Apa yang Terjadi?

Sampah Kembali Menumpuk di Depo dan Jalanan Yogyakarta, Apa yang Terjadi?

Yogyakarta
Sampah Dibuang di Kawasan Karst, Sumber Air Gunungkidul Dikhawatirkan Rusak

Sampah Dibuang di Kawasan Karst, Sumber Air Gunungkidul Dikhawatirkan Rusak

Yogyakarta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com