PURWOREJO, KOMPAS.com- Kondisi memprihatinkan dialami Ngalimun (39) warga Desa Tasikmadu, Kecamatan Pituruh, Kabupaten Purworejo, Jawa Tengah.
Ngalimun adalah seorang buruh pemetik kelapa. Dia terjatuh dari pohon kelapa setinggi 15 meter pada 9 Mei 2023. Sejak saat itu ia mengalami kondisi patah tulang dan tidak bisa beraktivitas seperti biasanya lagi.
Ngalimun terpaksa harus pulang karena biaya pengobatannya terus membengkak hingga Rp 83 juta. Ngalimun dan keluarganya memilih untuk menjalani pengobatan seadanya di rumahnya.
Baca juga: Penderes Nira di Kulon Progo Jatuh dari Pohon Kelapa 12 Meter, Meninggal di RS
"Dari keluarga sudah tidak mampu untuk membiayai itu (pengobatan) karena membengkaknya biaya. Jadi terpaksa untuk pulang. Biayanya sekitar 83 juta," kata Kepala Desa Tasikmadu Sariman saat ditemui awak media pada Jumat (25/5/2023).
Update : Kompas.com menggalang bantuan untuk kisah derita pak Ngalimun. Uluran tangan Anda dapat disalurkan dengan cara klik di sini.
Sariman menambahkan, dari tanggungan Rp 83 juta tersebut, pihak keluarga belum bisa melunasinya. Pihak keluarga hanya bisa membayar sekitar Rp 5 juta kepada pihak rumah sakit.
"Saat ini pihak desa telah mengupayakan pembuatan BPJS untuk Ngalimun. Untuk tanggungan sementara ini Rp 83 juta baru Rp 5 juta yang diberikan ke rumah sakit, masih punya tunggakan sekitar Rp 70 an juta lebih," kata Sariman.
Sariman berharap, kepada para dermawan bisa membantu pengobatan warganya yang tergolong tidak mampu ini. Pasalnya, selain masih harus menjalani pengobatan, Ngalimun dan keluarganya masih punya utang kepada rumah sakit yang belum dibayar.
"Semoga ada para donatur yang tersentuh hatinya untuk membantu," harapnya.
Baca juga: Jatuh dari Pohon, Warga Tana Toraja Ditandu Belasan Kilometer Naik Turun Gunung
Kondisi Ngalimun kini hanya berbaring di rumah orang tuanya setelah mengalami musibah terjatuh dari pohon kelapa itu. Ngalimun dan keluarga saat ini hanya bisa pasrah dengan kondisi yang ada saat ini.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.