YOGYAKARTA, KOMPAS.com - Kepala Satuan (Kasat) Pol PP Kota Yogyakarta Agus Winarto meninggal dunia pada hari Senin (10/10/2022). Agus meninggal setelah mendapatkan perawatan di klinik yang berada di Klaten sejak Minggu (9/10/2022) malam.
Sekretaris Pol PP Kota Yogyakarta Herry Eko Prasetyo mengatakan almarhum Agus Winarto sempat dirujuk ke Rumah Sakit (RS) Bethesda.
"Pak Agus itu sudah dirawat sejak di klinik Klaten Minggu malam. Kemudian saturasinya oksigen menurun. Senin (hari ini) pagi dirujuk ke Bethesda jam 7 pagi," ucapnya, Senin (10/10/2022).
Baca juga: Lebih dari Sebulan Vaksin Covid-19 untuk Anak-anak di Bantul Kosong
Setelah dirujuk ke RS Bethesda almarhum Agus winarto ditangani di Instalasi Gawat Darurat (IGD). Kemudian dirawat di bangsal isolasi.
"Ditangani di IGD. Kemudian sampai bangsal isolasi. Kemudian ditangani bangsal isolasi pukul 10.56 WIB dinyatakan meniggal," kata dia.
Menurutnya almarhum dinyatakan suspek Covid-19 dan terkena serangan jantung.
"Keterangan dari perawat sementara suspek sama ada serangan jantung. Nggih (iya) suspek Covid sama serangan jantungnya," kata dia.
Jenazah Agus Winarto akan dikebumikan di Pemakaman Bangunrejo, Gantiwarno, Klaten, Senin sore hari. Sebelum dikebumikan jenazah mendapatkan penghormatan terakhir di Balai Kota Yogyakarta.
"Diberangkatkan dari Bethesda pukul 14.42 WIB, selesai pemakaman di Klaten kurang lebih pukul 16.46," kata dia.
"Kalau prosesi pemakaman menggunakan protokol Covid," imbuh Herry.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.