KOMPAS.com – Gunungkidul memiliki keindahan alam yang menjadi daya tarik di sektor pariwisata. Salah satu primadona pariwisata di Gunungkidul berada di wilayah Selatan.
“Kalau melihat di wilayah Selatan yang berbatasan dengan Samudra Hindia, itu memang maskotnya di sana. Di sana memang banyak tempat-tempat pariwisata. Baik yang sudah ada, maupun dalam rangka pengembangan ke depannya,” kata Bupati Gunungkidul Sunaryanta di Kantor Kompas.com Jakarta, Rabu (10/8/2022).
Destinasi wisata pantai dengan pasir putih memang menjadi daya tarik bagi pengunjung.
“Kalau di wilayah Selatan itu pantainya itu ada pasir dan tebing. Ada kawasan khas. Ini miniatur geologi. Ada bekas-bekas gunung purba,” ucapnya.
Baca juga: Atasi Mahalnya Harga Minyak Goreng, Bupati Gorontalo Dorong Peningkatan Produktivitas Kelapa Dalam
Dia mengatakan pariwisata sebelum pandemi Covid-19 menjadi penyumbang tertinggi untuk pendapatan asli daerah (PAD) di Gunungkidul.
“Paling tinggi di wilayah bagian Selatan. Sudah banyak yang bisa dinikmati wilayah Selatan,” tuturnya.
Menurutnya pengembangan sektor pariwisata di wilayahnya terus dilakukan. Dia mengatakan pelaku utama dalam pengembangan sektor tersebut adalah masyarakat.
“Di sana yang mendominasi pengelolaan dan sebagainya adalah masyarakat. Jadi yang mengelola masyarakat, yang melestarikan juga masyarakat. Karena apa? Orientasi saya, orientasi pemerintah semua untuk masyarakat,” ujarnya.
Selain masyarakat, Sunaryanta mengatakan pihak swasta juga berperan dalam pengembangan sektor pariwisata.
“Pengembangunan dilakukan oleh swasta. Untuk pendukung sarana dan prasarana seperti hotel dan resort. Termasuk restoran dan makanan Ini kita akan hadirkan di situ,” katanya.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.