KOMPAS.com - Yogyakarta tak hanya punya obyek wisata alam dan budaya, namun ada juga jalur sepeda yang kerap dituju oleh pecinta gowes.
Kegiatan berwisata menggunakan sepeda kerap dipilih sebagai alternatif gaya liburan yang seru dan juga menyehatkan.
Baca juga: Pertama di Indonesia, Jalan Tol Gilimanuk-Mengwi Dilengkapi Jalur Sepeda
Beberapa jalur sepeda di Yogyakarta memang menyajikan pemandangan dan sensasi berbeda dibanding kota-kota lainya.
Wisatawan pun bisa memilih untuk bersepeda di dalam kota, atau mencoba jalur yang lebih jauh menuju gunung ataupun pantai.
Baca juga: Rute Sepeda di Yogyakarta, Jelajah Kampung hingga Belajar Batik
Berikut adalah beberapa pilihan rute sepeda di Yogyakarta yang bisa pilih wisatawan ketika berlibur.
Baca juga: Rute Sepeda Yogyakarta Perpanjang Lama Tinggal Wisatawan
Rute Romansa Kota Lawas berada di dalam kota dengan panjang 13,33 kilometer.
Sebutan ini sesuai dengan beberapa spot yang menyajikan pesona Yogyakarta di masa lalu seperti nuansa heritage Kotabaru, Masjid Perak Kotagede, Masjid Besar Mataram, Taman Gajah Wong, dan Bendung Lepen.
Rute ini dimulai dari Dinas Pariwisata Kota Yogyakarta di Kotabaru menyusuri Jalan Jenderal Sudirman, Jalan Sajiono, Jalan Juandi, Jalan Ipda Tut Harsono, Jalan Kusumanegara menuju kawasan Kotagede, dan berakhir di Bendung Lepen Giwangan.
Rute Tilik Jeron Beteng cocok untuk wisatawan yang ingin menyusuri jalan di sekitar keraton.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.