Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jogja Bay Waterpark: Harga Tiket, Jam Buka, Fasilitas, dan Wahana di Dalamnya

Kompas.com - 19/01/2022, 20:53 WIB
Puspasari Setyaningrum

Penulis

KOMPAS.com - Wisatawan yang berkunjung di Yogyakarta bisa mampir ke salah satu waterpark terbesar di Asia Tenggara yaitu Jogja Bay.

Lokasinya berada di Kabupaten Sleman, tepatnya di sebelah utara Stadion Maguwoharjo.

Baca juga: The Jungle Bogor, 20 Besar Waterpark Terbaik Asia Pasifik 2017

Salah satu laman pengulas tempat wisata Internasional, TripAdvisor bahkan pernah memberi predikat pada Jogja Bay sebagai waterpark terbaik ke 3 di Asia yang masuk di Travellers' Choice 2019.

Baca juga: PPKM Level 1, Pemprov DKI Izinkan Waterpark Buka dengan Kapasitas 50 Persen

Jika anda berminat untuk mengunjungi Jogja Bay di liburan tahun ini, simak dulu informasi berikut.

Baca juga: Cegah Penularan Covid-19, Polisi Bubarkan Wisatawan di Transera Waterpark Bekasi

Harga Tiket Jogja Bay Waterpark

Melansir dari laman resminya, harga tiket masuk Jogja Bay 2022 adalah Rp 100.000.

Harga tiket ini berlaku untuk semua usia baik di hari biasa dan akhir pekan.

Namun Jogja Bay juga sering memberikan promo tiket yang bisa dilihat melalui akun

Instagram @jogjabay sehingga pengunjung disarankan untuk selalu mengikuti update terbarunya.

Jam Buka Jogja Bay Waterpark

Untuk wisatawan yang ingin berkunjung, Jogja Bay buka setiap hari baik hari biasa maupun hari libur.

Untuk jam buka loketnya dimulai dari pukul 09.00 WIB - 15.00 WIB, baik untuk tiket langsung atau penukaran e-tiket yang bisa dibeli via online.

Sementara untuk jam buka semua wahana dimulai dari pukul 09.00 WIB - 16.00 WIB, dan setelah itu dilakukan clear area sampai dengan pukul 17.00 WIB.

Wahana Jogja Bay Waterpark

Waterpark ini menawarkan berbagai wahana bermain air dengan tema bajak laut.

Di dalam Jogja Bay terdapat banyak wahana permainan air seperti Volcano Coaster, Brando Boomeranggo, Ziiggy Giant Barrel, kolam ombak South Beach, dan kolam arus Donte Wild River.

Pilihan wahana permainan air tidak hanya cocok untuk anak muda, namun juga bagi anak-anak hingga lansia.

Selain itu fasilitas yang ditawarkan Jogja Bay sangat lengkap mulai dari persewaan loker, pilihan kafetaria, mushola, toilet yang nyaman, hingga banyaknya ruang ganti yang bersih sehingga pengunjung tak perlu berlama-lama mengantre.

Untuk bersantai, tersedia beberapa gazebo yang bisa disewa sehingga pengunjung bisa beristirahat dengan nyaman.

Itu sebabnya Jogja Bay cocok sebagai pilihan tempat wisata keluarga ketika berkunjung ke Yogyakarta.

Seperti tempat wisata di Yogyakarta lainnya, Jogja Bay juga menerapkan protokol kesehatan CHSE sehingga pengunjung bisa nyaman selama bermain.

Sumber:
Instagram @jogjabay 
jogjabay.id 
tribunnews.com 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Akses ke Pantai Trisik Patah, Jembatan Darurat dari Kayu Bakal Dibangun

Akses ke Pantai Trisik Patah, Jembatan Darurat dari Kayu Bakal Dibangun

Yogyakarta
Selama Libur Lebaran, Jumlah Kendaraan Keluar Yogyakarta Lebih Banyak dari yang Masuk

Selama Libur Lebaran, Jumlah Kendaraan Keluar Yogyakarta Lebih Banyak dari yang Masuk

Yogyakarta
Soal Temuan Jasad Misterius di Dam Kali Opak, Ini Kata Polres Bantul

Soal Temuan Jasad Misterius di Dam Kali Opak, Ini Kata Polres Bantul

Yogyakarta
Selama Musim Lebaran, 4 Orang Tewas dan 49 Luka-luka dalam Kecelakaan di Kulon Progo

Selama Musim Lebaran, 4 Orang Tewas dan 49 Luka-luka dalam Kecelakaan di Kulon Progo

Yogyakarta
Jumlah Penumpang Arus Balik di Bandara YIA Melebihi Prediksi

Jumlah Penumpang Arus Balik di Bandara YIA Melebihi Prediksi

Yogyakarta
Tak Berlakukan WFH, Pj Wali Kota Yogyakarta Tunggu Laporan ASN Bolos

Tak Berlakukan WFH, Pj Wali Kota Yogyakarta Tunggu Laporan ASN Bolos

Yogyakarta
Petasan Balon Udara Tersangkut Kabel Listrik di Sleman, Belum Sempat Meledak dan Langsung Direndam Air

Petasan Balon Udara Tersangkut Kabel Listrik di Sleman, Belum Sempat Meledak dan Langsung Direndam Air

Yogyakarta
Hari Pertama Kerja, Bupati Gunungkidul Ajak ASN Olahraga dan Pantau ASN yang Bolos

Hari Pertama Kerja, Bupati Gunungkidul Ajak ASN Olahraga dan Pantau ASN yang Bolos

Yogyakarta
Sri Sultan Gelar 'Open House', Masyarakat Antre sejak Pagi

Sri Sultan Gelar "Open House", Masyarakat Antre sejak Pagi

Yogyakarta
Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Selasa 16 April 2024, dan Besok : Berawan Sepanjang Hari

Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Selasa 16 April 2024, dan Besok : Berawan Sepanjang Hari

Yogyakarta
Konsumsi Miras 2 Botol, Pria 47 Tahun Ditemukan Tewas di Hotel Gunungkidul

Konsumsi Miras 2 Botol, Pria 47 Tahun Ditemukan Tewas di Hotel Gunungkidul

Yogyakarta
Dishub Kota Yogyakarta Prediksi Jalanan Kembali Normal Minggu Depan

Dishub Kota Yogyakarta Prediksi Jalanan Kembali Normal Minggu Depan

Yogyakarta
Arus Balik di Terminal Jombor Sleman, Didominasi Penumpang Tujuan Jabodetabek

Arus Balik di Terminal Jombor Sleman, Didominasi Penumpang Tujuan Jabodetabek

Yogyakarta
Puncak Arus Balik, 17.000 Penumpang Diprediksi Mengakses Bandara YIA Hari ini

Puncak Arus Balik, 17.000 Penumpang Diprediksi Mengakses Bandara YIA Hari ini

Yogyakarta
Kemenhub Klaim Mudik Gratis Kurangi Angka Kecelakaan Lalu Lintas 20 Persen

Kemenhub Klaim Mudik Gratis Kurangi Angka Kecelakaan Lalu Lintas 20 Persen

Yogyakarta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com