Salin Artikel

Cafe de Slili, Nuansa Kafe Ala Bali di Tepi Pantai Gunungkidul

KOMPAS.com - Warga dan wisatawan dari Yogyakarta yang ingin mencari suasana kafe instagenik di tepi pantai kini tak harus jauh-jauh ke Bali, tapi cukup ke Gunungkidul.

Ada sebuah kafe dengan dengan suasana Bali bernama Cafe de Slili yang sesuai namanya terletak di dekat Pantai Slili.

Jika diamati sekilas, suasana di kafe ini memang berbeda dengan tempat makan lain di tepi pantai Gunungkidul.

Cafe de Slili menghadap langsung ke arah pantai, dengan pemandangan pasir putih, tebing karang, serta pemandangan laut yang indah.

Hal ini membuat Cafe de Slili menjadi tempat yang nyaman untuk menikmati suasana pantai sembari bersantai.

Seperti kafe tepi pantai ala Bali, Cafe de Slili juga menyediakan beberapa tempat yang bisa dipilih untuk wisatawan.

Ada area jaring yang terletak di tepi pantai dan jadi lokasi foto favorit bagi para pengunjung.

Kemudian ada gazebo yang dapat disewa, sehingga Anda bisa bersantai memandangi pantai sambil rebahan.

Bagi yang hanya ingin duduk santai, tersedia area meja komunal dengan payung-payung yang teduh.

Selain itu ada juga area indoor di dalam joglo berwarna putih yang tak kalah instagenik.

Tentunya sambil bersantai, pengunjung wajib mencoba berbagai sajian kuliner nikmat yang ditawarkan.

Hal ini karena Cafe de Slili menetapkan minimal order sebesar Rp 300.000 per meja yang bisa ditukar dengan makanan dan minuman.

Jam operasional Cafe de Slili dibagi menjadi dua sesi, yaitu pukul 12.00-15.00 WIB dan pukul 16.00-19.00 WIB.

Pengunjung pun tidak bisa sembarangan datang, namun disarankan untuk lebih dulu melakukan reservasi atau pemesanan tempat maksimal H-1 sesuai sesi.

Hal ini untuk menghindari kehabisan meja, karena tempat yang disediakan cukup terbatas dan selalu ramai pengunjung.

Namun apail memilih untuk datang langsung, pengunjung masih tetap dilayani dan apabila penuh maka akan dimasukkan ke dalam waiting list.

Baik pengunjung yang masuk melalui jalur reservasi atau datang langsung di tiap sesi juga akan tetap dikenakan minimal order sesuai dengan nominal yang ditentukan.

Pemesanan meja di Cafe de Slili bisa dilakukan melalui laman cafedeslili.com atau customer service di nomor 0813 2701 3102.

Sumber: Instagram @cafedeslili dan travel.kompas.com 

https://yogyakarta.kompas.com/read/2022/05/31/082950278/cafe-de-slili-nuansa-kafe-ala-bali-di-tepi-pantai-gunungkidul

Terkini Lainnya

Pj Gubri Ajak Pemkab Bengkalis Kolaborasi Bangun Jembatan Sungai Pakning-Bengkalis

Pj Gubri Ajak Pemkab Bengkalis Kolaborasi Bangun Jembatan Sungai Pakning-Bengkalis

Regional
Diskominfo Kota Tangerang Raih Penghargaan Perangkat Daerah Paling Inovatif se-Provinsi Banten

Diskominfo Kota Tangerang Raih Penghargaan Perangkat Daerah Paling Inovatif se-Provinsi Banten

Regional
Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Regional
Komunikasi Politik 'Anti-Mainstream' Komeng yang Uhuyy!

Komunikasi Politik "Anti-Mainstream" Komeng yang Uhuyy!

Regional
Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Regional
Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Regional
Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Regional
Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Regional
Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Regional
Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Regional
Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Regional
BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

Regional
Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Regional
Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di 'Night Market Ngarsopuro'

Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di "Night Market Ngarsopuro"

Regional
Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke