Salin Artikel

Kematian akibat Covid-19 di Kulon Progo Melonjak, Ada 5 Pasien Isoman yang Meninggal

BPBD Kulon Progo mencatat, ada 33 kali pemakaman yang menggunakan protokol kesehatan sepanjang Januari hingga 3 Maret 2022.

Mayoritas kasus kematian itu berstatus terkonfirmasi positif. Beberapa kasus lain berstatus probable, suspek, maupun kasus mengidap penyakit infeksius.

Banyaknya kematian itu cukup memberatkan upaya evakuasi hingga pendampingan pemakaman.

“Tim kami memang terbatas baik personel maupun armada ambulans,” kata Kepala Seksi Kedaruratan dan Logistik BPBD Kulon Progo, Edi Wibowo melalui pesan singkatnya, Kamis (3/3/2022).

Awalnya, kematian terkait Covid-19 tampak datar di Januari 2022. BPBD mencatat tiga kasus non-Covid-19 namun tetap dilakukan penguburan dengan protokol kesehatan.

Kematian justru menanjak memasuki Februari. Tercatat, ada 23 kali kasus pemakaman secara prokes, baik kasus Covid-19 maupun suspek/probable.

Empat kasus di antaranya adalah kematian warga yang sedang menjalani isolasi mandiri.


Memasuki Maret 2022, dalam tiga hari sudah ada tujuh laporan kematian baru, dengan lima kasus di antaranya terkonfirmasi positif.

Salah satunya bahkan sedang menjalani isolasi mandiri di rumah.

Mengantisipasi penambahan kasus ini, maka perlu persediaan peti mati yang cukup.

“Warga masyarakat jika membutuhkan (peti) bisa mengajukan permohonan ke BPBD,” kata Edi.

Sementara itu, merujuk data resmi Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Kulon Progo, terdapat sebanyak 26 kasus kematian positif Covid-19 sampai saat ini.

Sejumlah 18 kasus terjadi hanya dalam dua pekan, yakni antara 15-28 Februari 2022.

Kasus kematian memuncak seiring kenaikan tajam kasus Covid-19 di Kulon Progo. Gugus Tugas melaporkan ada 26.582 kasus sepanjang 2022 ini.

Lebih dari 2.500 kasus masih aktif, baik dalam perawatan di rumah sakit rujukan Covid-19 maupun isolasi mandiri di rumah. Mereka tersebar di 1.297 dari 4.478 RT yang ada di Kulon Progo.

https://yogyakarta.kompas.com/read/2022/03/03/204809378/kematian-akibat-covid-19-di-kulon-progo-melonjak-ada-5-pasien-isoman-yang

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke