Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Polisi Tangkap Terduga Pelaku Pengeroyokan Pelajar di Gondokusuman Yogyakarta

Kompas.com - 23/05/2023, 23:58 WIB
Wijaya Kusuma,
Dita Angga Rusiana

Tim Redaksi

YOGYAKARTA, KOMPAS.com - Polresta Yogyakarta menangkap terduga pelaku pengeroyokan seorang pelajar berinisial AF di Jalan Mojo, Gondokusuman, Kota Yogyakarta. Diketahui, korban berinisial AF mengalami luka di dahi akibat pukulan benda tumpul.

"Tim gabungan Resmob Polresta Yogyakarta dan Unit Reskrim Polsek Gondokusuman mengamankan diduga pelaku tindak pidana pengeroyokan," ujar Kasi Humas Polresta Yogyakarta, AKP Timbul Sasana Raharja, Selasa (23/05/2023).

Baca juga: Seorang Remaja Jadi Korban Penganiayaan di Depan Mako Brimob Baciro Yogyakarta, Korban Mengaku Konsumsi Pil Yarindo

Timbul menyampaikan setelah peristiwa di Jalan Mojo, Gondokusuman, tim Resmob Polresta Yogyakarta dan unit Reskrim Polsek Gondokusuman melakukan penyelidikan. Tim menganalisa rekaman CCTV yang ada di lokasi dan memeriksa saksi-saksi.

"Dari hasil rekaman CCTV didapatkan nopol (nomor polisi) Kendaraan sebagai sarana yang digunakan oleh pelaku," ungkapnya.

Diketahui Nopol itu dimiliki NR yang beralamatkan di Gedongtengen, Kota Yogyakarta. Setelah dilakukan penyelidikan lebih lanjut kendaraan tersebut sering digunakan oleh anaknya yang bernama ALT.

Tim mendapatkan informasi lain bahwa salah seorang siswa DAB ikut terlibat dalam Pengeroyokan. Setelah dicek tinggal di daerah Palbapang, Bantul.

"Pada hari Selasa, 16 Mei 2023 tim mengamankan saksi diduga pelaku DAB di rumah, Palbapang Bantul. Menurut keterangan pada saat kejadian berboncengan dengan ALT," ucapnya.

Dari hasil pengembangan, tim berhasil menangkap saksi yang juga diduga menjadi pelaku yakni berinisial LT, FAW dan AF. Mereka ditangkap di tempat berbeda.

"Terhadap anak tersebut selanjutnya dilakukan pemeriksaan dengan didampingi oleh orang tua masing-masing," tegasnya.

Polisi berhasil mengamankan barang bukti antara lain empat unit sepeda motor, jaket, sepatu, celana panjang sekolah dan helm.

Baca juga: Bocah SD Korban Pengeroyokan di Sukabumi Sebut Nama Pelaku Sebelum Meninggal, Polisi Akan Periksa Pihak Sekolah

Diberitakan sebelumnya, pelajar berinisial AF menjadi korban penganiayaan di Jalan Mojo, Gondokusuman, Kota Yogyakarta oleh rombongan pemuda.

Kasi Humas Polresta Yogyakarta AKP Timbul Sasana Raharja mengatakan kejadian penganiayaan AF pada Senin (8/05/2023) sekitar pukul 18.15 WIB.

Penganiayaan bermula saat korban yang berboncengan dengan rekanya melintasi Jalan Argolubang ke arah timur. Sesampainya di depan SPBU berpapasan dengan kelompok pemuda.

"Korban bertemu dengan lebih kurang 7 motor berboncengan dari arah timur meneriaki korban dan korban dikejar oleh rombongan pelaku," ujarnya saat dihubungi Selasa (9/05/2023).

Sesampainya di Jalan Mojo, Gondokusuman, Kota Yogyakarta korban terjatuh dan terjadi penganiayaan. Korban mengalami luka pada dahi akibat pukulan benda tumpul dan harus mendapatkan 3 jahitan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Ingin Usung Kader Partai di Pilkada, PDI-P Sleman Panggil Danang Maharsa

Ingin Usung Kader Partai di Pilkada, PDI-P Sleman Panggil Danang Maharsa

Yogyakarta
Banding Dikabulkan, 2 Pelaku Mutilasi Mahasiswa UMY Dijatuhi Pidana Seumur Hidup

Banding Dikabulkan, 2 Pelaku Mutilasi Mahasiswa UMY Dijatuhi Pidana Seumur Hidup

Yogyakarta
PDI-P Lakukan Penjaringan Bakal Calon Bupati Bantul, Ada Nama Soimah Pancawati

PDI-P Lakukan Penjaringan Bakal Calon Bupati Bantul, Ada Nama Soimah Pancawati

Yogyakarta
PAN Kembali Usung Kustini Sri Purnomo di Pilkada Sleman

PAN Kembali Usung Kustini Sri Purnomo di Pilkada Sleman

Yogyakarta
Langkah Pemkot Yogyakarta Hadapi Desentralisasi Sampah

Langkah Pemkot Yogyakarta Hadapi Desentralisasi Sampah

Yogyakarta
Pj Wali Kota Yogyakarta Minta Masyarakat Buang Sampah di Depo Sampah

Pj Wali Kota Yogyakarta Minta Masyarakat Buang Sampah di Depo Sampah

Yogyakarta
KPU Kota Yogyakarta Segera Rekrut PPK dan PPS Pilkada, Sosialisasi Senin Depan

KPU Kota Yogyakarta Segera Rekrut PPK dan PPS Pilkada, Sosialisasi Senin Depan

Yogyakarta
Sempat Langka, Gunungkidul Tambah Stok Elpiji 3 Kilogram, Harga Tembus Rp 25.000

Sempat Langka, Gunungkidul Tambah Stok Elpiji 3 Kilogram, Harga Tembus Rp 25.000

Yogyakarta
Siap Maju Pilkada Yogyakarta, Mantan Wali Kota Heroe Poerwadi Sudah Cari Calon Pendamping

Siap Maju Pilkada Yogyakarta, Mantan Wali Kota Heroe Poerwadi Sudah Cari Calon Pendamping

Yogyakarta
Maju Independen di Pilkada Yogyakarta, Bakal Calon Harus Kantongi 27.000 Dukungan

Maju Independen di Pilkada Yogyakarta, Bakal Calon Harus Kantongi 27.000 Dukungan

Yogyakarta
Eks Direktur Perusahaan yang Jadi DPO Polda Jatim Berstatus Dosen UGM

Eks Direktur Perusahaan yang Jadi DPO Polda Jatim Berstatus Dosen UGM

Yogyakarta
Seorang Perempuan Curi Uang Rp 81 Juta di Bantul, Duitnya Langsung Disetorkan ke Bank

Seorang Perempuan Curi Uang Rp 81 Juta di Bantul, Duitnya Langsung Disetorkan ke Bank

Yogyakarta
Penyebab Terbakarnya Bus Tujuan Pati di Ring Road Barat Yogyakarta, Kerugian Ditaksir Rp 460 Juta

Penyebab Terbakarnya Bus Tujuan Pati di Ring Road Barat Yogyakarta, Kerugian Ditaksir Rp 460 Juta

Yogyakarta
Usai Libur Lebaran, Sampah Menumpuk di Jalanan Yogyakarta

Usai Libur Lebaran, Sampah Menumpuk di Jalanan Yogyakarta

Yogyakarta
Usai Dibuka Fungsional untuk Mudik, Tol Solo-Yogya Kembali Ditutup

Usai Dibuka Fungsional untuk Mudik, Tol Solo-Yogya Kembali Ditutup

Yogyakarta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com