Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal dan Harga Tiket KA Bandara YIA Xpress Terbaru Per 1 Juni 2023

Kompas.com - 17/05/2023, 21:09 WIB
Puspasari Setyaningrum

Editor

KOMPAS.com - Simak jadwal keberangkatan KA Bandara YIA Xpress terbaru yang akan berlaku per 1 Juni 2023.

KA Bandara YIA Xpress melayani penumpang dengan rute mulai dari Stasiun Tugu Yogyakarta ke Stasiun Yogyakarta International Airport (YIA) Kulonprogo, tanpa berhenti di Stasiun Wates.

Hal ini membuat waktu tempuh KA Bandara YIA Xpress lebih cepat dari KA Bandara YIA.

Baca juga: Jadwal dan Harga Tiket KA Bandara YIA Terbaru Per 1 Juni 2023

Dengan menggunakan KA Bandara YIA Xpress, penumpang hanya membutuhkan waktu sekitar 35 menit untuk menempuh perjalanan dari Yogyakarta ke Bandara Yogyakarta International Airport (YIA) Kulonprogo dan sebaliknya.

Harga tiket Kereta Bandara YIA Xpress untuk perjalanan dari Stasiun KA Bandara YIA dengan tujuan Stasiun Yogyakarta atau sebaliknya adalah Rp 50.000.

Baca juga: Cara Beli Tiket Kereta Bandara YIA via Aplikasi KA Bandara

Adapun cara pesan tiket Kereta Bandara YIA Xpress bisa melalui website, aplikasi KA Bandara dan KAI Access, serta bisa juga lewat website Railink atau Vending Machine di stasiun keberangkatan.

Pembayaran bisa menggunakan kartu debit, kartu kredit, OVO, LinkAja, dan QRIS.

Baca juga: Penumpang KA Bandara Yogyakarta Terjepit Kepalanya, Railink: Penumpang Memaksa Buka Pintu

Jadwal KA Bandara YIA Xpress

Dalam sehari terdapat 6 perjalanan KA Bandara YIA Xpress, baik dari Stasiun Bandara YIA Kulonprogo maupun dari Stasiun Tugu Yogyakarta.

Berikut jadwal KA Bandara YIA Xpress pada GAPEKA 2023 yang berlaku per 1 Juni 2023.

Jadwal KA Bandara YIA Xpress dari Stasiun Tugu Yogyakarta

  • Berangkat: 05.35 WIB Tiba: 06.10 WIB
  • Berangkat: 08.30 WIB Tiba: 09.05 WIB
  • Berangkat: 10.00 WIB Tiba: 10.35 WIB
  • Berangkat: 13.40 WIB Tiba: 14.15 WIB
  • Berangkat: 15.33 WIB Tiba: 16.08 WIB
  • Berangkat: 17.43 WIB Tiba: 18.18 WIB

Jadwal KA Bandara YIA Xpress dari Stasiun Bandara YIA

  • Berangkat: 07.20 WIB Tiba: 07.55 WIB
  • Berangkat: 09.15 WIB Tiba: 09.50 WIB
  • Berangkat: 11.25 WIB Tiba: 12.25 WIB
  • Berangkat: 14.35 WIB Tiba: 15.10 WIB
  • Berangkat: 16.45 WIB Tiba: 17.20 WIB
  • Berangkat: 18.45 WIB Tiba: 19.20 WIB

Selain menggunakan KA Bandara YIA Xpress, calon penumpang juga dapat menggunakan KA Bandara YIA yang memiliki jadwal keberangkatan lebih sering.

Sumber: djka.dephub.go.id dan  travel.kompas.com (Penulis : Wasti Samaria Simangunsong | Editor : Ni Nyoman Wira Widyanti)

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ganjar Pindah ke Sleman, Sering Lari Pagi dan Bersepeda

Ganjar Pindah ke Sleman, Sering Lari Pagi dan Bersepeda

Yogyakarta
Hilang di Sungai Oya Gunungkidul, Siswa SD Dicari Menggunakan Drone

Hilang di Sungai Oya Gunungkidul, Siswa SD Dicari Menggunakan Drone

Yogyakarta
30 Kilogram Bahan Petasan di Bantul Disita, 3 Orang Ditangkap

30 Kilogram Bahan Petasan di Bantul Disita, 3 Orang Ditangkap

Yogyakarta
Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok : Siang Hujan Sedang

Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok : Siang Hujan Sedang

Yogyakarta
Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok : Siang Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok : Siang Hujan Ringan

Yogyakarta
Ratusan Hewan di Gunungkidul Divaksinasi Antraks

Ratusan Hewan di Gunungkidul Divaksinasi Antraks

Yogyakarta
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Jawa Tengah, 29 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Jawa Tengah, 29 Maret 2024

Yogyakarta
Yogyakarta Peringkat Empat Tujuan Mudik Lebaran, Polda DIY Siapkan Rekayasa Lalu Lintas

Yogyakarta Peringkat Empat Tujuan Mudik Lebaran, Polda DIY Siapkan Rekayasa Lalu Lintas

Yogyakarta
Kantor Disnakertrans DIY Digeruduk Massa, Didesak soal Penerbitan SE Gubernur untuk THR bagi Ojol dan PRT

Kantor Disnakertrans DIY Digeruduk Massa, Didesak soal Penerbitan SE Gubernur untuk THR bagi Ojol dan PRT

Yogyakarta
Saat Ganjar Pranowo Resmi Ber-KTP Sleman...

Saat Ganjar Pranowo Resmi Ber-KTP Sleman...

Yogyakarta
Jelang Lebaran, Polres Gunungkidul Siapkan Satgas Ganjal Ban

Jelang Lebaran, Polres Gunungkidul Siapkan Satgas Ganjal Ban

Yogyakarta
Analisis Gempa Magnitudo 5,0 di Gunungkidul Hari Ini, Dirasakan hingga Pacitan dan Trenggalek

Analisis Gempa Magnitudo 5,0 di Gunungkidul Hari Ini, Dirasakan hingga Pacitan dan Trenggalek

Yogyakarta
Gempa Magnitudo 5,0 Guncang Gunungkidul, Tak Berpotensi Tsunami

Gempa Magnitudo 5,0 Guncang Gunungkidul, Tak Berpotensi Tsunami

Yogyakarta
Organda DIY Larang Bus Pasang Klakson Telolet, 'Ngeyel' Bakal Dicopot

Organda DIY Larang Bus Pasang Klakson Telolet, "Ngeyel" Bakal Dicopot

Yogyakarta
Fakta di Balik Fenomena Munculnya Gundukan Lumpur di Grobogan Pascagempa Tuban

Fakta di Balik Fenomena Munculnya Gundukan Lumpur di Grobogan Pascagempa Tuban

Yogyakarta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com