Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tersenggol Pintu Fortuner yang Tiba-tiba Terbuka, Pengendara Honda Beat Tewas Terlindas Bus

Kompas.com - 14/05/2023, 16:07 WIB
Muhamad Syahrial

Editor

KOMPAS.com - Kecelakaan yang melibatkan motor Honda Beat bernomor polisi AD 3788 XO dengan Bus Pariwisata Gege Transport terjadi di Simpang Tiga Jalan Solo-Jogja, Kecamatan Kartasura, Kabupaten Sukoharjo, Jawa Tengah (Jateng), pada Sabtu (13/5/2023).

Akibat kecelakaan tersebut, pengendara Honda Beat meninggal dunia di lokasi kejadian akibat terlindas bus.

Kasatlantas Polres Sukoharjo, AKP Sofia Wuriana membenarkan adanya peristiwa kecelakaan maut tersebut.

"Iya benar," kata Sofia singkat, dikutip dari TribunSolo.com, Minggu (14/5/2023).

Menurutnya, korban bernama Waldiyanto, warga Kecamatan Gatak, Kabupaten Sukoharjo, Jateng.

Kronologi kejadian

Rekaman yang memperlihatkan kecelakaan maut di Jalan Solo-Jogja ini pun beredar di media sosial. Dalam video itu juga disebutkan kronologi kecelakaan yang menewaskan satu orang tersebut.

Baca juga: Truk Pengangkut Rombongan TNI Kecelakaan di Lombok, 5 Orang Terluka

Kejadian bermula ketika motor Honda Beat yang melaju dari arah Yogyakarta menuju Kartasura tak bisa menghindari pintu mobil Fortuner yang tiba-tiba terbuka.

"Saat tiba di TKP (tempat kejadian perkara) tiba-tiba pintu mobil Fortuner bernomor polisi F 1558 UX bagian belakang dibuka," ujar orang dalam video yang beredar.

"(Kejadian itu) mengakibatkan korban tersenggol dan terjatuh," lanjutnya.

Dari arah belakang korban, Bus Pariwisata Gege Transport bernomor polisi AB 7051 BK datang.

Akibat jarak yang terlalu dekat, sopir bus tak bisa menghindari kecelakaan tersebut. Korban pun terlindas dan tewas di lokasi kejadian.

Usai peristiwa nahas tersebut, jenazah korban langsung dievakuasi ke RS Yarsis Surakarta.

Artikel ini telah tayang di TribunSolo.com dengan judul "Kecelakaan Maut di Jalan Solo-Jogja : Pengendara Motor Beat Terlindas Bus Gege Transport"

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ganjar Pindah ke Sleman, Sering Lari Pagi dan Bersepeda

Ganjar Pindah ke Sleman, Sering Lari Pagi dan Bersepeda

Yogyakarta
Hilang di Sungai Oya Gunungkidul, Siswa SD Dicari Menggunakan Drone

Hilang di Sungai Oya Gunungkidul, Siswa SD Dicari Menggunakan Drone

Yogyakarta
30 Kilogram Bahan Petasan di Bantul Disita, 3 Orang Ditangkap

30 Kilogram Bahan Petasan di Bantul Disita, 3 Orang Ditangkap

Yogyakarta
Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok : Siang Hujan Sedang

Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok : Siang Hujan Sedang

Yogyakarta
Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok : Siang Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok : Siang Hujan Ringan

Yogyakarta
Ratusan Hewan di Gunungkidul Divaksinasi Antraks

Ratusan Hewan di Gunungkidul Divaksinasi Antraks

Yogyakarta
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Jawa Tengah, 29 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Jawa Tengah, 29 Maret 2024

Yogyakarta
Yogyakarta Peringkat Empat Tujuan Mudik Lebaran, Polda DIY Siapkan Rekayasa Lalu Lintas

Yogyakarta Peringkat Empat Tujuan Mudik Lebaran, Polda DIY Siapkan Rekayasa Lalu Lintas

Yogyakarta
Kantor Disnakertrans DIY Digeruduk Massa, Didesak soal Penerbitan SE Gubernur untuk THR bagi Ojol dan PRT

Kantor Disnakertrans DIY Digeruduk Massa, Didesak soal Penerbitan SE Gubernur untuk THR bagi Ojol dan PRT

Yogyakarta
Saat Ganjar Pranowo Resmi Ber-KTP Sleman...

Saat Ganjar Pranowo Resmi Ber-KTP Sleman...

Yogyakarta
Jelang Lebaran, Polres Gunungkidul Siapkan Satgas Ganjal Ban

Jelang Lebaran, Polres Gunungkidul Siapkan Satgas Ganjal Ban

Yogyakarta
Analisis Gempa Magnitudo 5,0 di Gunungkidul Hari Ini, Dirasakan hingga Pacitan dan Trenggalek

Analisis Gempa Magnitudo 5,0 di Gunungkidul Hari Ini, Dirasakan hingga Pacitan dan Trenggalek

Yogyakarta
Gempa Magnitudo 5,0 Guncang Gunungkidul, Tak Berpotensi Tsunami

Gempa Magnitudo 5,0 Guncang Gunungkidul, Tak Berpotensi Tsunami

Yogyakarta
Organda DIY Larang Bus Pasang Klakson Telolet, 'Ngeyel' Bakal Dicopot

Organda DIY Larang Bus Pasang Klakson Telolet, "Ngeyel" Bakal Dicopot

Yogyakarta
Fakta di Balik Fenomena Munculnya Gundukan Lumpur di Grobogan Pascagempa Tuban

Fakta di Balik Fenomena Munculnya Gundukan Lumpur di Grobogan Pascagempa Tuban

Yogyakarta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com