Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Revitalisasi Pasar Godean Sleman, Ada Tempat Kreasi Anak Muda dan Tempat Ngopi

Kompas.com - 03/02/2023, 23:42 WIB
Wijaya Kusuma,
Khairina

Tim Redaksi

 

YOGYAKARTA,KOMPAS.com - Revitalisasi Pasar Godean terus berjalan. Nantinya Pasar Godean yang baru akan dilengkapi berbagai fasilitas mulai dari food court, taman terbuka hijau hingga tempat untuk anak muda menampilkan kreativitasnya.

Bupati Sleman Kustini Sri Purnomo mengatakan revitalisasi Pasar Godean menggunakan anggaran yang bersumber dari APBN Kementerian Pembangunan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR).

"Anggarannya mencapai 101 miliar dari APBN Kemen PUPR. Untuk pelaksana pembangunan dari BP2W DIY," ujar Bupati Sleman Kustini Sri Purnomo dalam keterangan tertulis, Jumat (3/02/2023).

Baca juga: Lapak Sementara Pedagang Pasar Godean Tak Layak, Bupati Sleman Digugat

Pasar Godean yang baru nantinya mampu menampung sekitar 1.837 pedagang. Revitalisasi ditargetkan selesai 1 tahun pengerjaan sejak ditetapkannya pemenang lelang.

Kustini menyampaikan Pasar Godean yang baru nantinya akan dilengkapi fasilitas taman terbuka hijau, food court dan sejumlah fasilitas lain.

"Rencananya akan disediakan lift untuk barang juga," tuturnya.

Taman terbuka hijau, lanjut Kustini, ada di lantai 1. Di lantai 2 terdapat food court dan mushola. Sedangkan di lantai 3 akan ditempati kantor UPT.

"Nanti juga ada tempat ngopi dan tempat untuk (menampilkan) kreativitas potensi anak-anak muda di rooftop. Insyallah (akan) jadi tempat yang bagus dan lebih baik," ungkapnya.

Baca juga: Pedagang Pasar Banjaran Datangi Kantor DPRD Kabupaten Bandung, Tolak Revitalisasi

Saat ini tahapan revitalisasi Pasar Godean telah memasuki pengerjaan demolish yang telah dimulai sejak 10 Januari lalu. Diperkirakan tahapan tersebut akan selesai pada akhir bulan Februari ini.

Setelah tahapan pengerjaan demolish akan dilanjutkan pada tahapan penyiapan lahan hingga bulan April mendatang. Setelah itu, diharapkan pada bulan Mei akan dimulai proses pembangunan.

"Diharapkan saat nanti saat proses penyiapan lahan, sudah ada pemenang (tender). Dan April sudah bisa mulai dibangun," ucapnya.

Diharapkan Pasar Godean yang baru dengan berbagai fasilitasnya dapat meningkatkan perekonomian.

"Harapannya dengan wajah baru (Pasar Godean), aktivitas perekonomian akan lebih meningkat karena bangunan dan fasilitasnya sudah bagus. Serta pedagang dan pengunjung semakin nyaman," pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Banding Dikabulkan, 2 Pelaku Mutilasi Mahasiswa UMY Dijatuhi Pidana Seumur Hidup

Banding Dikabulkan, 2 Pelaku Mutilasi Mahasiswa UMY Dijatuhi Pidana Seumur Hidup

Yogyakarta
PDI-P Lakukan Penjaringan Bakal Calon Bupati Bantul, Ada Nama Soimah Pancawati

PDI-P Lakukan Penjaringan Bakal Calon Bupati Bantul, Ada Nama Soimah Pancawati

Yogyakarta
PAN Kembali Usung Kustini Sri Purnomo di Pilkada Sleman

PAN Kembali Usung Kustini Sri Purnomo di Pilkada Sleman

Yogyakarta
Langkah Pemkot Yogyakarta Hadapi Desentralisasi Sampah

Langkah Pemkot Yogyakarta Hadapi Desentralisasi Sampah

Yogyakarta
Pj Wali Kota Yogyakarta Minta Masyarakat Buang Sampah di Depo Sampah

Pj Wali Kota Yogyakarta Minta Masyarakat Buang Sampah di Depo Sampah

Yogyakarta
KPU Kota Yogyakarta Segera Rekrut PPK dan PPS Pilkada, Sosialisasi Senin Depan

KPU Kota Yogyakarta Segera Rekrut PPK dan PPS Pilkada, Sosialisasi Senin Depan

Yogyakarta
Sempat Langka, Gunungkidul Tambah Stok Elpiji 3 Kilogram, Harga Tembus Rp 25.000

Sempat Langka, Gunungkidul Tambah Stok Elpiji 3 Kilogram, Harga Tembus Rp 25.000

Yogyakarta
Siap Maju Pilkada Yogyakarta, Mantan Wali Kota Heroe Poerwadi Sudah Cari Calon Pendamping

Siap Maju Pilkada Yogyakarta, Mantan Wali Kota Heroe Poerwadi Sudah Cari Calon Pendamping

Yogyakarta
Maju Independen di Pilkada Yogyakarta, Bakal Calon Harus Kantongi 27.000 Dukungan

Maju Independen di Pilkada Yogyakarta, Bakal Calon Harus Kantongi 27.000 Dukungan

Yogyakarta
Eks Direktur Perusahaan yang Jadi DPO Polda Jatim Berstatus Dosen UGM

Eks Direktur Perusahaan yang Jadi DPO Polda Jatim Berstatus Dosen UGM

Yogyakarta
Seorang Perempuan Curi Uang Rp 81 Juta di Bantul, Duitnya Langsung Disetorkan ke Bank

Seorang Perempuan Curi Uang Rp 81 Juta di Bantul, Duitnya Langsung Disetorkan ke Bank

Yogyakarta
Penyebab Terbakarnya Bus Tujuan Pati di Ring Road Barat Yogyakarta, Kerugian Ditaksir Rp 460 Juta

Penyebab Terbakarnya Bus Tujuan Pati di Ring Road Barat Yogyakarta, Kerugian Ditaksir Rp 460 Juta

Yogyakarta
Usai Libur Lebaran, Sampah Menumpuk di Jalanan Yogyakarta

Usai Libur Lebaran, Sampah Menumpuk di Jalanan Yogyakarta

Yogyakarta
Usai Dibuka Fungsional untuk Mudik, Tol Solo-Yogya Kembali Ditutup

Usai Dibuka Fungsional untuk Mudik, Tol Solo-Yogya Kembali Ditutup

Yogyakarta
Ingin Sampaikan Aspirasi Warga soal Pilkada, Gerindra Sleman Berencana Bertemu Erina Gudono

Ingin Sampaikan Aspirasi Warga soal Pilkada, Gerindra Sleman Berencana Bertemu Erina Gudono

Yogyakarta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com