Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Warga Yogya Nobar Akad Nikah Kaesang dan Erina di Plaza Ambarrukmo

Kompas.com - 10/12/2022, 13:27 WIB
Muchamad Dafi Yusuf,
Dita Angga Rusiana

Tim Redaksi

YOGYAKARTA, KOMPAS.com - Puluhan warga melakukan nonton bareng atau nobar akad nikah Kaesang Pangarep dan Erina Gudono di Plaza Ambarrukmo, Sleman, Yogyakarta.

Kursi yang telah disediakan oleh panitia langsung habis diserbu. Hal itu membuat beberapa warga rela menonton pernikahan Kaesang dan Erina sambil berdiri.

Salah satu warga Sleman, Nursyam, mengaku tak sengaja melihat acara nikahan Kaesang dan Erina. Awalnya, dia hanya ingin mengantar istrinya belanja.

"Tapi kok ramai akhirnya saya ke sini," jelasnya saat ditemui di lokasi, Sabtu (10/12/2022).

Baca juga: Suara Terompet Iringi Keberangkatan Kereta Kencana yang Ditumpangi Erina Gudono

Hal yang sama dikatakan Nur Saidah. Sejak pukul 09.40 WIB, dia sudah tiba di depan Plaza Ambarukmo untuk melihat pernikahan anak bungsu presiden tersebut.

"Tak kira ada iring-iringan lewat jalan raya, ternyata tidak. Akhirnya hanya dapat nonton dari sini," ucapnya.

Sebelumnya, GM Plaza Ambarrukmo Surya Ananta mengatakan, pengunjung plaza yang ingin menyaksikan prosesi akad nikah disediakan tiga lokasi.

"Kalau melihat langsung kan terbatas, setahu saya ada yang meliput kami akan memasang beberapa titik. Berupa layar TV monitor untuk pengunjung yang di dalam ini kalau pengin tahu, tinggal lihat layar itu," kata Surya.

Prosesi akad nikah Kaesang Pangarep dan Erina Gudono dimulai dengan upacara adat Pasrah Tampi Calon Pengantin Putra pada pukul 12.30 WIB.

Dalam prosesi pasrah atau penyerahan calon pengantin putra, yang bertugas sebagai juru bicara adalah Menteri PMK Muhadjir Effendy sebagai perwakilan calon pengantin putra.

Lalu, prosesi Tampi, yakni prosesi menerima calon pengantin putra untuk dinikahkan, yang bertugas sebagai jubir adalah Mochamad Masyudi perwakilan dari calon pengantin putri.

Kemudian, upacara akad nikah akan dilakukan pada pukul 13.15 WIB hingga 14.00 WIB. Calon pengantin putri menggunakan kereta kencana menuju pendopo agung Ambarrukmo.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

PDI-P Kulon Progo Buka Pendaftaran Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Pekan Depan

PDI-P Kulon Progo Buka Pendaftaran Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Pekan Depan

Yogyakarta
5 Nama Kembalikan Berkas Penjaringan Bakal Cawalkot Yogyakarta ke Partai Golkar, Ada Singgih Raharjo

5 Nama Kembalikan Berkas Penjaringan Bakal Cawalkot Yogyakarta ke Partai Golkar, Ada Singgih Raharjo

Yogyakarta
Soal 'Snack Lelayu' KPPS, KPU Sleman Digugat Rp 5 Miliar dan Permintaan Maaf Terbuka

Soal "Snack Lelayu" KPPS, KPU Sleman Digugat Rp 5 Miliar dan Permintaan Maaf Terbuka

Yogyakarta
Polisi Buru Pelaku Tabrak Lari yang Tewaskan Petani di Lampu Merah Sawo Jajar, Brebes

Polisi Buru Pelaku Tabrak Lari yang Tewaskan Petani di Lampu Merah Sawo Jajar, Brebes

Yogyakarta
Emosi Warga Saat Lihat Rekonstruksi Suami Bunuh Istri di Gunungkidul

Emosi Warga Saat Lihat Rekonstruksi Suami Bunuh Istri di Gunungkidul

Yogyakarta
Kasus Korupsi Selesai, Kejari Gunungkidul Kembalikan Rp 470 Juta ke RSUD Wonosari

Kasus Korupsi Selesai, Kejari Gunungkidul Kembalikan Rp 470 Juta ke RSUD Wonosari

Yogyakarta
Viral, Video Warga Lempar Sampah ke Truk, DLHK Kota Yogyakarta: Masyarakat Enggak Sabar

Viral, Video Warga Lempar Sampah ke Truk, DLHK Kota Yogyakarta: Masyarakat Enggak Sabar

Yogyakarta
Hasil Rekonstruksi Suami di Gunungkidul Membunuh Istri Saat Tidur

Hasil Rekonstruksi Suami di Gunungkidul Membunuh Istri Saat Tidur

Yogyakarta
Gerindra dan PDI-P Gunungkidul Buka Peluang Kader Maju Pilkada

Gerindra dan PDI-P Gunungkidul Buka Peluang Kader Maju Pilkada

Yogyakarta
Soal Gugatan PDI-P ke PTUN, Ganjar: Tunggu Prosesnya

Soal Gugatan PDI-P ke PTUN, Ganjar: Tunggu Prosesnya

Yogyakarta
5 Orang Ambil Formulir Calon Bupati Penjaringan Golkar, Ada Mantan Wakil Bupati Kulon Progo

5 Orang Ambil Formulir Calon Bupati Penjaringan Golkar, Ada Mantan Wakil Bupati Kulon Progo

Yogyakarta
Anggota DPR/DPRD, Pegawai BUMN, dan ASN Wajib Mundur Jika Ikut Pilkada

Anggota DPR/DPRD, Pegawai BUMN, dan ASN Wajib Mundur Jika Ikut Pilkada

Yogyakarta
Cucu Pendiri Muhammadiyah, Afnan Hadikusumo Semarakkan Bursa Pilkada Kota Yogyakarta

Cucu Pendiri Muhammadiyah, Afnan Hadikusumo Semarakkan Bursa Pilkada Kota Yogyakarta

Yogyakarta
Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Rabu 24 April 2024, dan Besok : Malam Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Rabu 24 April 2024, dan Besok : Malam Hujan Ringan

Yogyakarta
Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Rabu 24 April 2024, dan Besok : Berawan Sepanjang Hari

Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Rabu 24 April 2024, dan Besok : Berawan Sepanjang Hari

Yogyakarta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com