Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Belum Siapkan Kado untuk Kaesang dan Erina, Sultan: Lha Wong Undangane Urung

Kompas.com - 02/12/2022, 13:09 WIB
Wisang Seto Pangaribowo,
Dita Angga Rusiana

Tim Redaksi

YOGYAKARTA, KOMPAS.com - Pernikahan putra bungsu Presiden Joko Widodo (Jokowi), Kaesang Pangarep dan Erina Gudono tinggal menghitung hari lagi. Namun ternyata, Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) Sri Sultan Hamengkubuwono X belum mendapatkan undangan resmi.

Sultan juga mengaku bahwa belum menyiapkan hadiah unuk Kaesang dan Erina.

"Belum (dapat undangan), lha wong undangane urung (undanganya saja belum)," kata Sultan, Jumat (2/12/2022).

Sultan juga tidak mempermasalahkan penggunaan pendopo Royal Ambarrukmo untuk Akad nikah Kaesang dan Erina jika nanti benar-benar digunakan.

Baca juga: Acara Ngunduh Mantu Kaesang-Erina di Solo, 12 Kereta Kencana dan 28 Kuda Disiapkan untuk Kirab

"Enggak ada masalah, untuk ijab qabul kan," kata dia.

Sultan menambahkan pada Senin mendatang baru akan dilakukan rapat bersama dengan berbagai pihak.

"Senin baru rakor," imbuhnya.

Diberitakan sebelumnya, rangkaian acara pernikahan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono akan dimulai di tempat tinggal Erina di Purwosari RT 003 RW 059, Sinduadi, Kapanewon Mlati, Kabupaten Sleman pada 8 Desember 2022.

"Tanggal 8 (8 Desember 2022) ada semaan Al-Quran dulu jam 12. Pengajian di jam 3 (15.00 WIB). Iya, di rumah ini," ujar owner Wedding Organizer Pengantin Production, Dani Wigung, saat ditemui di depan tempat tinggal Erina, pada Kamis (1/12/2022).

Setelah itu, pada tanggal 9 Desember 2022, akan dilaksanakan prosesi siraman. Prosesi siraman akan digelar di kediaman Erina Gudono.

"Tanggal 9 mulai ada siraman jam 9 pagi. Malamnya ada midodareni," ucap dia. Tanggal 9 Desember 2022 pagi, akan mulai dipasang Bleketepe Tuwuhan.

Akad nikah Kaesang dengan Erina sendiri akan digelar pada 10 Desember 2022 pukul 12.30 WIB. Lokasi akad nikah di Pendopo Agung Royal Ambarrukmo.

Berbagai persiapan pernikahan Kaesang Pangarep dengan Erina Gudono terus dilakukan. Pada Kamis (1/12/2022), tenda mulai dipasang di kediaman Erina.

Dari pengamatan Kompas.com, para pekerja mendirikan tenda di sisi utara Masjid Al-Hidayah. Selain itu, para pekerja juga tampak mendirikan tenda di halaman kediaman Erina Gudono. Lahan depan kediaman Erina Gudono juga tampak dipasang tenda.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Bupati Petahana Bantul Abdul Halim Ambil Formulir Pilkada PDI-P dan Golkar

Bupati Petahana Bantul Abdul Halim Ambil Formulir Pilkada PDI-P dan Golkar

Yogyakarta
Kronologi Penangkapan 2 Pembunuh Karyawati Toko di Polokarto, Sukoharjo

Kronologi Penangkapan 2 Pembunuh Karyawati Toko di Polokarto, Sukoharjo

Yogyakarta
Dorong Hak Angket Usai Putusan MK, Pakar Hukum UGM: Yang Merusak Demokrasi Harus Bertanggungjawab

Dorong Hak Angket Usai Putusan MK, Pakar Hukum UGM: Yang Merusak Demokrasi Harus Bertanggungjawab

Yogyakarta
Ketum PP Muhammadiyah Menghargai Sikap Kenegarawanan Anies-Muhaimin dan Ganjar-Mahfud soal Putusan MK

Ketum PP Muhammadiyah Menghargai Sikap Kenegarawanan Anies-Muhaimin dan Ganjar-Mahfud soal Putusan MK

Yogyakarta
Singgih Raharjo Terancam Gagal Penjaringan Bakal Calon Wali Kota Yogyakarta Melalui Golkar

Singgih Raharjo Terancam Gagal Penjaringan Bakal Calon Wali Kota Yogyakarta Melalui Golkar

Yogyakarta
Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Selasa 23 April 2024, dan Besok : Siang Hujan Sedang

Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Selasa 23 April 2024, dan Besok : Siang Hujan Sedang

Yogyakarta
Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Selasa 23 April 2024, dan Besok : Siang Hujan Sedang

Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Selasa 23 April 2024, dan Besok : Siang Hujan Sedang

Yogyakarta
Pelaku UMKM Wajib Urus Sertifikasi Halal Sebelum 18 Oktober, Sanksi Tunggu Regulasi

Pelaku UMKM Wajib Urus Sertifikasi Halal Sebelum 18 Oktober, Sanksi Tunggu Regulasi

Yogyakarta
Kecelakaan Bus Wisatawan di Bantul, Uji KIR Mati Sejak 2020

Kecelakaan Bus Wisatawan di Bantul, Uji KIR Mati Sejak 2020

Yogyakarta
Nyamuk Wolbachia di Kota Yogyakarta Diklaim Turunkan Kasus DBD 77 Persen

Nyamuk Wolbachia di Kota Yogyakarta Diklaim Turunkan Kasus DBD 77 Persen

Yogyakarta
Gempa Pacitan Dirasakan Warga Gunungkidul dan Bantul

Gempa Pacitan Dirasakan Warga Gunungkidul dan Bantul

Yogyakarta
9 Kasus Flu Singapura Ditemukan di Kota Yogyakarta, Ini Imbauan Dinkes

9 Kasus Flu Singapura Ditemukan di Kota Yogyakarta, Ini Imbauan Dinkes

Yogyakarta
Nekat Lewati Jalur Jip Lava Tour Merapi, Mobil Wisatawan Terjebak Satu Jam di Kali Kuning

Nekat Lewati Jalur Jip Lava Tour Merapi, Mobil Wisatawan Terjebak Satu Jam di Kali Kuning

Yogyakarta
Pilkada Yogyakarta, Pj Wali Kota Singgih Raharjo Ambil Formulir Penjaringan Bakal Calon Partai Golkar

Pilkada Yogyakarta, Pj Wali Kota Singgih Raharjo Ambil Formulir Penjaringan Bakal Calon Partai Golkar

Yogyakarta
DPD Golkar Gunungkidul Buka Pendaftaran Pilkada 2024, Siapa Saja yang Sudah Mendaftar?

DPD Golkar Gunungkidul Buka Pendaftaran Pilkada 2024, Siapa Saja yang Sudah Mendaftar?

Yogyakarta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com