Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER YOGYAKARTA] Banjir Rob Ekstrem di Pesisir Utara Jateng | Sultan Ragu Tol Solo-Yogyakarta Selesai 2024

Kompas.com - 25/05/2022, 05:24 WIB
Reza Kurnia Darmawan

Editor

KOMPAS.com - Banjir rob melanda sejumlah daerah di Jawa Tengah (Jateng).

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Stasiun Meteorologi Maritim Semarang memprediksi bahwa fenomena ini akan terjadi hingga 25 Mei 2022.

Berita lainnya, Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) Sri Sultan Hamengku Buwono X meragukan pembangunan Tol Solo-Yogyakarta akan selesai pada tahun 2024.

Sultan memprediksi, pada tahun 2024, pembangunan jalan Tol Solo-Yogyakarta baru sampai di daerah Prambanan.

Berikut berita-berita yang populer di sub-rubrik Yogyakarta pada Selasa (24/5/2022).

1. Banjir rob di pesisir utara Jateng diprediksi hingga 25 Mei 2022

Foto udara kondisi banjir limpasan air laut ke daratan atau rob yang merendam kawasan Terminal Petikemas Pelabuhan Tanjung Emas Semarang, Jawa Tengah, Senin (23/5/2022). Banjir rob dengan ketinggian bervariasi hingga mencapai 1,5 meter itu disebabkan oleh tingginya pasang air laut serta adanya tanggul yang jebol di kawasan tersebut.ANTARA FOTO/AJI STYAWAN Foto udara kondisi banjir limpasan air laut ke daratan atau rob yang merendam kawasan Terminal Petikemas Pelabuhan Tanjung Emas Semarang, Jawa Tengah, Senin (23/5/2022). Banjir rob dengan ketinggian bervariasi hingga mencapai 1,5 meter itu disebabkan oleh tingginya pasang air laut serta adanya tanggul yang jebol di kawasan tersebut.

Banjir rob yang terjadi di sejumlah daerah di Jateng diprediksi akan berlangsung hinggal 25 Mei 2022.

Hal ini disampaikan oleh BMKG Stasiun Meteorologi Maritim Semarang.

Menurut Koordinator Observasi dan Informasi Stasiun Meteorologi Maritim Tanjung Emas Semarang Ganis Erutjahjo, peringatan dini banjir rob dan gelombang tinggi sudah dikeluarkan oleh Forecaster on Duty untuk wilayah pesisir utara Jateng pada 23-24 Mei 2022.

Untuk itu, BMKG meminta masyarakat untuk waspada terhadap kejadian alam tersebut.

"Kepada masyarakat dan instansi yang terkait agar tetap waspada terhadap terjadinya kejadian banjir rob ekstrem yang diprakirakan akan terjadi sampai dengan tanggal 25 Mei 2022," ujarnya, Senin (23/5/2022).

Baca selengkapnya: Banjir Rob Ekstrem di Pesisir Utara Jateng Diprediksi Terjadi hingga 25 Mei Disebabkan Fenomena Perigee

2. Sultan pastikan pembangunan Tol Solo-Yogyakarta berlanjut, tetapi…

Gubernur DI Yogyakarta,Sri Sultan Hamengku Buwono X saat ditemui di kompleks Kepatihan Kota Yogyakarta, mengatakan soal kondisi Covid di DIY, Senin (7/3/2022)KOMPAS.COM/WISANG SETO PANGARIBOWO Gubernur DI Yogyakarta,Sri Sultan Hamengku Buwono X saat ditemui di kompleks Kepatihan Kota Yogyakarta, mengatakan soal kondisi Covid di DIY, Senin (7/3/2022)

Gubernur DIY Sri Sultan Hamengku Buwono X memastikan bahwa pembangunan Tol Solo-Yogyakarta berlanjut

Akan tetapi, Sultan meragukan bahwa pembangunan tol tersebut tidak akan selesai pada tahun 2024.

"Dimulai dari timur (Solo), tapi sudah enggak mungkin selesai tahun 2024," ucapnya, Selasa.

Sultan menyampaikan, pada tahun tersebut, pembangunan jalan tol Solo-Yogyakarta baru sampai di daerah Prambanan.

"Enggak masalah karena dari pembebasan dua tahun, dari 2020, hanya sekali pembebasan tanahnya belum merata, yang banyak kan sebelah Timur. Tapi dilanjutkan," ungkapnya.

Baca selengkapnya: Tol Solo-Yogyakarta Berlanjut, Sultan Ragu Selesai Tahun 2024

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Siang Hujan Sedang

Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Siang Hujan Sedang

Yogyakarta
Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Siang Hujan Sedang

Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Siang Hujan Sedang

Yogyakarta
Selawat Perpisahan Siswa SD Bugel untuk Gedung Sekolah yang Terdampak Pembangunan Jalan

Selawat Perpisahan Siswa SD Bugel untuk Gedung Sekolah yang Terdampak Pembangunan Jalan

Yogyakarta
PDI-P Kulon Progo Buka Pendaftaran Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Pekan Depan

PDI-P Kulon Progo Buka Pendaftaran Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Pekan Depan

Yogyakarta
5 Nama Kembalikan Berkas Penjaringan Bakal Cawalkot Yogyakarta ke Partai Golkar, Ada Singgih Raharjo

5 Nama Kembalikan Berkas Penjaringan Bakal Cawalkot Yogyakarta ke Partai Golkar, Ada Singgih Raharjo

Yogyakarta
Soal 'Snack Lelayu' KPPS, KPU Sleman Digugat Rp 5 Miliar dan Permintaan Maaf Terbuka

Soal "Snack Lelayu" KPPS, KPU Sleman Digugat Rp 5 Miliar dan Permintaan Maaf Terbuka

Yogyakarta
Polisi Buru Pelaku Tabrak Lari yang Tewaskan Petani di Lampu Merah Sawo Jajar, Brebes

Polisi Buru Pelaku Tabrak Lari yang Tewaskan Petani di Lampu Merah Sawo Jajar, Brebes

Yogyakarta
Emosi Warga Saat Lihat Rekonstruksi Suami Bunuh Istri di Gunungkidul

Emosi Warga Saat Lihat Rekonstruksi Suami Bunuh Istri di Gunungkidul

Yogyakarta
Kasus Korupsi Selesai, Kejari Gunungkidul Kembalikan Rp 470 Juta ke RSUD Wonosari

Kasus Korupsi Selesai, Kejari Gunungkidul Kembalikan Rp 470 Juta ke RSUD Wonosari

Yogyakarta
Viral, Video Warga Lempar Sampah ke Truk, DLHK Kota Yogyakarta: Masyarakat Enggak Sabar

Viral, Video Warga Lempar Sampah ke Truk, DLHK Kota Yogyakarta: Masyarakat Enggak Sabar

Yogyakarta
Hasil Rekonstruksi Suami di Gunungkidul Membunuh Istri Saat Tidur

Hasil Rekonstruksi Suami di Gunungkidul Membunuh Istri Saat Tidur

Yogyakarta
Gerindra dan PDI-P Gunungkidul Buka Peluang Kader Maju Pilkada

Gerindra dan PDI-P Gunungkidul Buka Peluang Kader Maju Pilkada

Yogyakarta
Soal Gugatan PDI-P ke PTUN, Ganjar: Tunggu Prosesnya

Soal Gugatan PDI-P ke PTUN, Ganjar: Tunggu Prosesnya

Yogyakarta
5 Orang Ambil Formulir Calon Bupati Penjaringan Golkar, Ada Mantan Wakil Bupati Kulon Progo

5 Orang Ambil Formulir Calon Bupati Penjaringan Golkar, Ada Mantan Wakil Bupati Kulon Progo

Yogyakarta
Anggota DPR/DPRD, Pegawai BUMN, dan ASN Wajib Mundur Jika Ikut Pilkada

Anggota DPR/DPRD, Pegawai BUMN, dan ASN Wajib Mundur Jika Ikut Pilkada

Yogyakarta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com